Maling, Malah Minta Tolong Polisi

Senin, 17 Januari 2011 – 16:54 WIB
BERLIN - Dua maling yang beraksi di Koln, Jerman, akhir pekan lalu, barangkali termasuk kategori dunguBetapa tidak, saat sedang mengendap-endap untuk mencuri di sebuah gedung, mereka menelepon polisi.

Bukan sekadar say hello, mereka malah minta bantuan aparat penegak hukum tersebut

BACA JUGA: ASEAN Siap Bantu Australia, Brazil dan Srilanka

Tentu bukan minta tolong nyolong
Para maling itu meminta polisi membebaskan mereka dari jebakan lift.

Polisi merilis, dua maling tersebut berumur 31 dan 37 tahun

BACA JUGA: Diplomat Tinjau Fasilitas Nuklir Iran

Mereka mendobrak gedung, lantas menuju lantai-lantai atas
Malang, lift yang mereka pakai tiba-tiba macet

BACA JUGA: Asean Minta Sanksi Myanmar Dicabut

Para pencuri tersebut lalu berjuang membebaskan diri dari lift tersebut, tetapi gagalBahkan, salah seorang di antara mereka terluka di tangan.

Mereka pun menyerahSeorang lantas meraih telepon darurat di dalam lift tersebutDengan memelas, mereka menelepon polisi"Ini memang terdengar bodohNamun, rasanya kami terjebak di lift saat mendobrak gedung," kata pencuri itu sebagaimana dilansir Reuters.

Akhirnya, satu regu pemadam kebakaran pun turun tanganDua pencuri tersebut dibebaskan dari penjara lift ituSo pasti, mereka tak langsung melenggang bebasAda bui yang telah menunggu untuk mereka huni(c8/dos/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gajah Beringas, Pawang Tewas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler