jpnn.com, SOLO - Seusai rangkaian kunjungan kerja hari ini, Minggu (3/11), Presiden Prabowo Subianto menyempatkan mampir ke kediaman pendahulunya, Joko Widodo (Jokowi) di Solo.
Prabowo tiba di rumah Sumber, Banjarsari, Solo sekitar pukul 18:20 WIB setalah kunjungannya ke Bali. Presiden menunggang mobil Alphard putih dengan nomor polisi B 2095 ZZH.
BACA JUGA: Prabowo dan Jokowi ke Angkringan, Bu Iriana Tak Diajak
Prabowo kemudian masuk ke rumah Jokowi dan berada di dalam sekitar 20 menit.
Sekitar pukul 18:40 WIB Prabowo keluar bersama Jokowi.
BACA JUGA: Mungkin Ini Alasan Prabowo Pilih Kunjungan Perdana ke Tiongkok, bukan Amerika
"Kemana? Saya gak tahu jalan di Solo," ujar Prabowo saat hendak memasuki mobil Alphard putih dengan nomor polisi B 2095 ZZH.
Kedua pemimpin kemudian menuju Angkringan Omah Semar untuk makan malam privat, tanpa didampingi siapa-siapa alias empat mata.
BACA JUGA: Habiburokhman: Jokowi dan Prabowo Sejak Awal Memang Mendukung RK
Sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka juga pernah menjamu Prabowo Subianto di lokasi yang sama. (mcr21/jpnn)
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Romensy Augustino