jpnn.com, JAKARTA - Tanaman liar yang tumbuh di sekitar pekarangan tidak sedikit yang memiliki manfaat bagi kesehatan, salah satunya daun putri malu.
Dikenal sebagai tanaman sensitif yang memiliki reaksi unik, putri malu juga bisa diolah menjadi ramuan yang dipercaya manjur mengobati berbagai keluhan, bahkan sampai urusan ranjang.
BACA JUGA: Peringatan Terbaru BMKG terkait Potensi Hujan Kilat, Angin Kencang, hingga Banjir
Semua bagian dari tanaman putri malu memiliki kegunaan obat luar biasa.
Berikut kami rangkum dari berbagai sumber manfaat tanaman putri malu untuk Anda:
BACA JUGA: 4 Manfaat Rebusan Air Daun Binahong, Bikin Pasangan Suami Istri Ketagihan
1. Obat Kejantanan
Bagian daun putri malu diyakini bisa membantu para pria agar lebih perkasa di atas ranjang.
Anda cukup merebus segenggam daun putri malu dengan satu atau dua gelas air.
BACA JUGA: Mas Nadiem Tulis Surat Terbuka untuk Guru Honorer di Lombok, Isinya Bikin Mewek
Selanjutnya saring dan dinginkan. Air rebusan daun putri malu biaa diminum satu kali setiap hari atau sesuai kebutuhan.
2. Menghentikan Pendarahan
Tanaman putri malu mengandung senyawa tanin dan juga sumber antioksidan, yang baik untuk menghentikan risiko pendarahan.
Selain itu juga bagus membantu proses pembentukan jaringan kulit baru.
3. Mengatasi Demam
Kandungan pada tumbuhan ini ampuh menormalkan suhu tubuh yang sedang tinggi atau demam.
Tak hanya itu bila kamu sedang menggigil, keringat dingin atau pun pusing, bisa segera mengonsumsi air rebusannya.
4. Menyembuhkan Gatal dan Luka
Daun putri malu juga bisa dijadikan obat gatal, luka dan mengurangi peradangan.
Cukup membuat pasta dari daunnya sebagai tapal.
Caranya, ambil segenggam daun putri malu segar dan tumbuk bersama sedikit air hingga menjadi pasta atau bisa dicampur dengan minyak wijen. Setelah itu, langsung oleskan ke luka.
5. Menyembuhkan Wasir
Daun putri malu bisa berguna membantu menyembuhkan wasir.
Cukup minum satu sendok teh dengan susu dua atau tiga kali sehari.
Sebagai pengobatan alternatif, Anda bisa meminum satu sendok teh bubuk dari akar dan daun putri malu dengan susu sebanyak tiga kali sehari. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Instagram Pemkot Dijebol, Gibran Perintahkan Anak Buahnya Lakukan Ini
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha