jpnn.com - SWISS – Mantan bek Inter Milan dan Roma, Walter Samuel mengumumkan ia akan pensiun pada akhir minggu ini.
Selama di Italia Samuel meraih enam Scudetto. Satu bersama Roma dan lima dengan Inter setelah ia kembali dari petualangan di Real Madrid.
BACA JUGA: Kasihan, Persib Dikawal Maksimal, Sriwijaya FC Enggak.. Bikin Iri
Pemain Argentina itu kini berada di Basel dan mengatakan kepada koran lokal bahwa ia akan gantung sepatu pada akhir musim ini. Jika ia melakukan itu, maka Samuel akan berumur 38 tahun.
“Ada masa ketika anda harus mendengar apa yang tubuh anda katakan, ketika segalanya menjadi nyeri dan lelah secara mental,” kata Samuel seperti dilansir dari laman Football Italia.
BACA JUGA: Zulham, Firman, dan Wanggai, Calon Favorit Pemain Terbaik
Samuel mengaku dirinya masih ingin bermain namun secara fisik ia mengalami kesulitan. Memutuskan untuk terus bermain menjadi keputusan sulit meski ia senang sebagai pemain sepakbola, berlatih, dan bersama dengan rekan setim.
“Namun saat ini saya butuh waktu lebih lama untuk pulih. Saya kalah dari pemain muda yang hanya butuh dua hingga tiga tahun untuk pulih.”(ray/jpnn)
BACA JUGA: Pertandingan Lawan Inter Bukan Harapan Terakhir Juventus Raih Scudetto
BACA ARTIKEL LAINNYA... Laga Perdana Si Normal One Itu Berakhir dengan Skor Normal
Redaktur : Tim Redaksi