Marchisio Loloskan Juve ke Perempat Final

Sabtu, 10 Desember 2011 – 11:31 WIB

TURIN - Juventus dipaksa bekerja ektra keras untuk lolos ke perempat final Coppa ItaliaMereka harus melewati babak perpanjangan waktu setelah imbang 1-1 di waktu normal

BACA JUGA: Khan Cari Pembuktian sebelum Naik Kelas

Kemenangan akhirnya digapai melalui gol Claudio Marchisio pada perpanjangan waktu.

Bertandingan di Juventus Stadium, Juve menurunkan para pemain yang jarang mendapat tempat, tapi tetap berkualitas seperti Alessandro Del Piero, Milos Krasic, dan Fabio Quagliarella
Mereka ditopang Claudio Marchisio dan Michele Pazienza di lini tengah.

Kiper Bologna Federico Agliardi benar-benar membuat para penyerang Juve kesulitan

BACA JUGA: Del Bosque Sarankan 3-4-3

Begitu banyak peluang tertahan di tangan Agliardi
"Kiper itu melakukan penyelamatan-penyelamatan yang hebat," puji Antonio Conte, pelatih Juve, seperti dikutip Football Italia.

Makanya, gol pemecah kebuntuan Juve pun baru terjadi pada menit ke-90 melalui Emanuele Giaccherni

BACA JUGA: Uang Melayang, Jadwal Berantakan

Sayang, kemenangan yang sudah berada di depan mata itu sirna setelah sundulan Andrea Raggi membobol gawang Juve ketika injury time.

"Sangat tidak menyenangkan kebobolan pada injury time, karena itu memaksa kami harus melakukan banyak pengorbananSaya mendapatkan respons yang bagus dari para pemain yang jarang mendapat tempat musim ini," kata Conte.

Pada perpanjangan waktu babak pertama, Marchisio akhirnya membawa Juve unggul pada menit ke-103Menerima umpan Eljero Elia, dia mengecoh satu pemain Bologna sebelum menceploskan bola dengan kaki kirinya"Saya senang karena Coppa Italia merupakan kompetisi yang penting buat kami," jelas Conte.

Kemenangan itu membuat Nyonya Tua, julukan Juve, menjadi tim yang pertama lolos ke perempat finalMereka sekarang tinggal menunggu lawan berikutnya, yakni pemenang antara AS Roma melawan Fiorentina yang bertarung di Olimpico, Roma.

Setelah puasa gelar sejak tersangkut skandal calciopoli, musim ini biasa dibilang sebagai musim kebangkitan JuveMereka bersinar di Serie A dan sedang memimpin klasemenMereka juga penuh ambisi di Coppa Italia(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Poin Perdana


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler