Marco Merasa Bukan Pengganti Kagawa

Rabu, 21 November 2012 – 09:18 WIB
MARCO Reus langsung bersinar di musim pertamanya bersama Borussia Dortmund. Dari 16 laga yang dimainkannya, winger yang digaet dari Borussia Moenchengladbach itu telah menjaringkan 8 gol. Reus datang ketika Dortmund melepas Shinji Kagawa ke Manchester United.
 
Itulah sebabnya, publik Jerman dan fans Dortmund kerap membanding-bandingkannya dengan Kagawa. Padahal, sejak awal musim sampai sekarang, Reus selalu menolak dibandingkan dengan bintang asal Jepang tersebut. "Selalu ada perbandingan dengan pemain sebelumnya ketika berada di klub baru," kata Reus kepada Bettor.com.
 
"Ketika saya bergabung dengan Moenchengladbach pada 2009, saya juga dianggap sebagai pengganti Marko Marin (kini memperkuat Chelsea, Red). Saya bukan Marin dan saya juga bukan Shinji," sambung pemain 23 tahun itu.
 
Reus juga mengatakan apabila gaya permainannya tidak sama dengan Kagawa maupun Marin. Salah satu yang dianggapnya menjadi pembeda adalah dia memiliki kemampuan dalam mengeksekusi free kick. "Saya ingin lebih sering mencetak banyak gol dari free kick," tutur pemain berjuluk Roll Reus serta Woody Woodpeceker itu.
 
"Saya kira, mencetak gol lewat bola mati memiliki kesulitan tersendiri, tapi sangat mengasyikkan," tuturnya lagi.
 
Sepanjang karirnya, Reus tercatat baru sekali sukses mencetak melalui free kick. Yakni, ketika tendangan bebasnya mengoyak gawang Werder Bremen dalam ajang Bundesliga pada 24 Agustus lalu. Gol-golnya paling banyak lahir lewat kaki kanan (39 gol). (dns)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Howart-Naser Diboyong

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler