jpnn.com - DORTMUND - Cedera engkel yang menimpa Marco Reus ternyata tak membuat Borussia Dortmund cemas. Tim berjuluk Kuning Hitam itu tetap pede menyambut lanjutan kompetisi tanpa Reus.
Padahal, Dortmund akan ditinggal Reus selama sebulan. Dalam durasi itu, Dortmund akan bersua Freiburg, Stuttgart, Mainz serta Schalke di Bundesliga. Selain itu, Dortmund juga akan berjumpa Arsenal dan Anderlecht di Liga Champions.
BACA JUGA: Jelang 8 Besar, Arema Gelar 3 Kali Ujicoba
“Tentu saja saya sedih dengan cedera yang menimpa Reus. Namun, empat pekan akan berlalu dengan cepat. kami hanya perlu terus bekerja dan mencetak gol tanpanya,” terang pelatih Dortmund, Jurgen Klopp di laman Bild, Kamis (11/9).
Dortmund juga sempat dihantui bakal kehilangan striker anyar Ciro Immobile yang menderita cedera pinggul usai membela Italia melawan Norwegia pada kualifikasi Piala Eropa lalu. Namun, cedera Immobile ternyata tak parah.
BACA JUGA: Belanja Rp 2,9 T, MU Hanya Target Peringkat Ketiga
“Immobile mengalami cedera di pinggul. Dia memang sempat susah bergerak. Namun, kini dia sudah bisa melakukan banyak hal,” tegas dokter timnas Italia, Enrico Castellacci. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Ini Favorit Capello di Liga Champions
BACA ARTIKEL LAINNYA... Filipina dan Indonesia Bersaing Jadi Tuan Rumah Asian Games
Redaktur : Tim Redaksi