jpnn.com - TENGGARONG - Mitra Kukar ingin melanjutkan tren positif usai menghajar Bali United 3-1 pekan lalu. Menjamu Persegres Gresik dalam lanjutan ISC A 2016 di Stadion Aji Imbut, Senin (21/11) malam nanti, Naga Mekes bakal melakukan rotasi pemain.
Kembalinya pemain-pemain andalan dari cedera seperti Marlon da Silva, Hendra Bayauw, dan Dedi Gusmawan membuat tim asal kota Tenggarong itu semakin optimistis. Tapi, ada juga pemain yang masih berkutat dengan cedera seperti Pulha Victor Herero yang menjadi andalan di tengah.
BACA JUGA: Latihan Pagi Timnas Off: Ada yang Nge-Gym, Renang, Sampai Main PS
"Kondisi tim sampai pekan ke-29 ini pasti sama. Ada yang cedera, ada yang absen. Tapi dengan puluhan laga yang telah dijalani, opsi-opsi alternatif tentu sudah disiapkan," kata Jafri Sastra, pelatih Mitra Kukar saat dihubungi, Senin (21/11) pagi.
Beruntung, kata Jafri, lawan juga dalam kondisi yang pincang. Ada tiga nama yang sejauh ini terkonfirmasi tak bisa ditampilkan seperti Gustavo Giron, Patrick Silva, dan Agus Indra.
BACA JUGA: Riedl Beri Sinyal Tampilkan Evan Dimas jadi Starter
"Sama dengan lawan Bali United, kami akan ambil inisiatif menyerang terlebih dulu. Kalau bisa mencetak gol cepat, tentu itu menguntungkan kami," tegasnya. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Saat Rookie Belajar dari Lorenzo dan Rossi
BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Pemain Premier League Paling Sering Ngegolin Dengan Kepala
Redaktur : Tim Redaksi