Kabar Buruk dari Persiba, Marlon Menepi Lagi

Jumat, 06 Oktober 2017 – 17:38 WIB
Marlon da Silva (kiri). Foto: kaltimpost

jpnn.com, BALIKPAPAN - Persiba Balikpapan dituntut menyapu bersih tujuh laga sisa di Liga 1 2017 dengan kemenangan.

Sayangnya, harapanuntuk mewujudkan itu sedikit terkendala karena sebuah kabar buruk menghampiri klub tersebut.

BACA JUGA: Soal 15 Klub Ancam Mogok Berkompetisi, Dirut PT LIB: Silakan

Striker utama Marlon da Silva dipastikan absen saat menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot Chandrabhaga, Minggu (8/10) lusa.

Menepinya bomber berpaspor Brasil ini memang bukan hal yang menghebohkan.

BACA JUGA: Sriwijaya FC Tetap Anggap Persija Kuat Meski Tanpa Rohit

Sebab sejak Senin (2/10) lalu, atau saat tim menjalani program recovery di Lapangan Futsal Global Sport, dirinya sudah tidak terlihat.

Dan kemarin (5/10), ketika rekan-rekannya berlatih di Lapangan Bima Sakti, Lanud Balikpapan, pemain nomor punggung 9 ini berlatih terpisah bersama fisioterapi, Wildan. Tetap pada program penguatan lutut kanannya.

BACA JUGA: Nil: Tuhan Punya Rencana Lain di Balik Pemberhentian Saya

Absennya Marlon, tentu sebuah kerugian cukup besar. Pasalnya, dalam dua penampilan terakhirnya, ayah dua anak ini memiliki andil besar atas hasil yang ditorehkan Beruang Madu.

Dia memberikan assist kepada Srdan Lopicic saat mencetak gol kemenangan 1-0 atas Semen Padang (21/9). Sementara menghadapi Persib Bandung (1/10), Marlon menyumbang satu assist dan satu gol.

Pelatih Persiba Haryadi mengatakan, seusai melawan Maung Bandung julukan Persib, Marlon kembali merasakan nyeri di lutut. Sehingga Haryadi meminta tim medis untuk memberi treatment khusus untuk Marlon supaya kondisinya kembali pulih.

“Hari ini (kemarin) cuaca juga hujan. Kondisi lapangan jadi kurang baik. Saya tidak mau ambil risiko. Kasihan kalau lutut yang mulai baik nanti kambuh lagi,” katanya.

Haryadi pun berencana tidak memboyong mantan top skor Mitra Kukar di Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 tersebut dalam tur ke Bekasi. Dikhawatirkan jika mengalami benturan, Marlon harus menepi dengan waktu lebih lama.

“Saya sudah berbicara dengan Marlon. Saya minta dia untuk pulihkan kondisi dulu, sebagai gantinya pas lawan Bali United (16/10) dan Barito Putera (20/10) wajib main,” tegas Haryadi.

Sebagai pengganti, ada tiga nama disiapkan Haryadi. Yakni, Anmar Al Mubaraki, Heri Susanto, dan Bijahil Chalwa. Ketiganya dipastikan tidak canggung dengan tugas baru karena beberapa kali tampil sebagai ujung tombak.

Terutama Anmar. Dia justru menunjukkan ketajaman dengan sumbangan tiga gol.

“Ada banyak pengganti. Jadi, saya tidak khawatir,” ujarnya

Sementara itu Marlon menilai keputusan tim pelatih sangat bijak dan baik untuk dirinya. Mengingat jadwal home lawan Bali United dan Barito Putera berdekatan. Hanya berjarak empat hari.

“Aku akan berjuang supaya lutut aku kuat dulu. Biar nanti lawan Bali dan Barito bisa 100 persen. Jaraknya dekat sekali, jadi harus benar-benar prima,” ungkap Marlon. (ndu/is/k18)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSSI Anggap 15 Klub Ancam Mogok Hal Biasa


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler