Marquez Kembali Tercepat, Lorenzo Posisi Tiga

Sabtu, 09 November 2013 – 01:26 WIB

jpnn.com - VALENCIA - Marc Marquez tampaknya bakal merengkuh gelar juara dunia balapan MotoGP musim ini. Setidaknya hal itu bisa dilihat dari sesi latihan bebas yang dilangsungkan di seri Valencia, Spanyol, Jumat (8/11).

Dalam dua sesi latihan bebas, pembalap Repsol Honda tersebut selalu menjadi yang tercepat.  Tidak hanya di latihan pertama, Marquez juga mengulanginya di latihan kedua dengan catatan waktu satu menit 31,220 detik.

BACA JUGA: Ke Semifinal, Irfan/Weni Dikepung Wakil Tuan Rumah

Hasil itu bisa menjadi sinyal Marquez bakal menjadi kampiun musim ini. Jika itu terjadi, Marquez bakal memecahkan rekor yang sudah bertahan selama 35 tahun. Rookie terakhir yang langsung menjadi juara dunia adalah Kenny Roberts pada musim 1978 silam.

Sinyal Marquez bakal juara semakin kuat jika melihat hasil yang dibukukan Jorge Lorenzo yang merupakan rival kuatnya musim ini. Ketika Marquez terus konsisten, Lorenzo malah menukik. Jagoan Yamaha tersebut hanya ada di urutan ketiga dengan catatan waktu satu menit 31,378 detik.

BACA JUGA: Final Four IFL Digelar 11-13 November

Padahal di latihan bebas pertama Lorenzo ada di urutan kedua. Untuk latihan bebas kedua, posisi runner up ditempati Dani Pedrosa. Pembalap Repsol Honda tersebut membukukan waktu satu menit 31,286 detik. (jos/jpnn)


Hasil FP II MotoGP Valencia

BACA JUGA: Musim Depan, Persija Pakai 3 Pemain Asing

1. Marc Marquez Repsol Honda 1m 31.220s
2. Dani Pedrosa Repsol Honda 1m 31.286s
3. Jorge Lorenzo Yamaha 1m 31.378s
4. Cal Crutchlow Monster Yamaha Tech 3 1m 31.502s
5. Valentino Rossi Yamaha 1m 31.639s
6. Stefan Bradl LCR Honda 1m 31.858s
7. Alvaro Bautista Honda Gresini 1m 31.873s
8. Bradley Smith Monster Yamaha Tech 3 1m 31.984s
9. Andrea Dovizioso Ducati 1m 32.363s
10. Nicky Hayden Ducati 1m 32.395s

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dirugikan Wasit, Hera Desi Gagal ke Semifinal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler