Marquez Pantas Tidur Nyenyak, Lorenzo? Cek Klasemen!

Minggu, 17 Juli 2016 – 21:46 WIB
Marc Marquez bersukacita dengan sampanye di atas podium MotoGP Jerman. Foto: AFP

jpnn.com - SACHSENRING - Kemenangan yang diraih Marc Marquez dalam MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Minggu (17/7) malam WIB, membuat rider Honda itu memperlebar jarak yang signifikan dengan Jorge Lorenzo di klasemen sementara.

Finis terdepan, menggenapkan poin Marquez kini menjadi 170. Sementara Lorenzo, 48 angka tertinggal. Posisi Lorenzo juga tak lagi nyaman di tempat kedua. Rekan setimnya, Valentino Rossi sudah memepet dengan 111 poin.

BACA JUGA: Rekor Sensasional Marquez dan Hasil Lengkap MotoGP Jerman

Dengan kondisi ini, kalau Marquez punya rencana pesta, atau tidur nyenyak malam ini, sangatlah pantas. Ditambah lagi, balapan selanjutnya, seri ke-10 baru digelar satu bulan lagi. 

Ya, MotoGP Austria yang digelar di Red Bull Ring-Spielberg digeber 14 Agustus. Masih cukup lama. Kalau Marquez mau segera ambil libur, sepertinya Repsol Honda bakal dengan mudah memberi Lampu Hijau. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Oh Senangnya Marquez Menang di Balapan Basah Jerman

Klasemen sementara MotoGP 2016

1. Marc MARQUEZ (Honda) 170
2. Jorge LORENZO (Yamaha) 122
3. Valentino ROSSI (Yamaha) 111
4. Dani PEDROSA (Honda) 96
5. Maverick VINALES (Suzuki) 83
6. Pol ESPARGARO (Yamaha) 72
7. Hector BARBERA (Ducati) 65
8. Andrea IANNONE (Ducati) 63
9. Andrea DOVIZIOSO (Ducati) 59 
10. Eugene LAVERTY (Ducati) 53
11. Aleix ESPARGARO (Suzuki) 51
12. Scott REDDING (Ducati) 45
13. Jack MILLER (Honda) 42
14. Cal CRUTCHLOW (Honda) 40
15. Stefan BRADL (Aprilia) 37
16. Bradley SMITH (Yamaha) 35
17. Alvaro BAUTISTA (Aprilia) 35
18. Danilo PETRUCCI (Ducati) 24
19. Michele PIRRO (Ducati) 19
20. Tito RABAT (Honda) 18
21. Loris BAZ (Ducati) 8
22. Yonny HERNANDEZ (Ducati) 3

BACA JUGA: Insiden Ini Bikin Laga Mitra Kukar vs BSU Terhenti Dua Kali

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cerdas! Marquez Juara di Balapan Basah MotoGPJerman


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler