jpnn.com - VALNECIA- Marc Marquez menunjukkan sinyal bakal mendapat hasil bagus di balapan MotoGP seri Valencia, Spanyol, Minggu (10/11) lusa. Itu bisa dilihat dari hasil latihan bebas pertama yang digeber di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Jumat (8/11).
Pembalap Repsol Honda tersebut menjadi yang tercepat dengan koleksi satu menit 31,557 detik. Yang lebih membanggakan, Marquez berhasil mengalahkan jagoan Yamaha Factory, Jorge Lorenzo. Di latihan pertama, Lorenzo berada di urutan kedua dengan catatan waktu satu menit 31,575 detik.
BACA JUGA: Gagal Lolos Verifikasi, Klub Boleh Banding
Konfigurasi tersebut tentu menjadi sinyal bagus bagi Marquez. Seperti diketahui, pembalap berusia 20 tahun tersebut memang hanya membutuhkan finish di urutan keempat untuk menjadi juara dunia.
Sebaliknya, bagi Lorenzo, performa Marquez tentu memberi tekanan besar dalam upayanya mempertahankan gelar juara dunia. Sebab, jika Marquez naik podium, Lorenzo dipatikan gagal juara meski memenangi seri Valencia.
BACA JUGA: Gerrard Pensiun dari Timnas Usai Piala Dunia
Sementara, posisi ketiga ditempati Dani Pedrosa. Pembalap Repsol Honda tersebut membukukan waktu satu menit 31,581 detik. Sedangkan posisi keempat dihuni jagoan Yamaha Monster Tech 3, Bradley Smith dengan catatan waktu satu menit 32,086 detik. (jos/jpnn)
Hasil FP I MotoGP Valencia
BACA JUGA: Miami Heat Jaga Keangkeran Kandang
1. Marc Marquez Repsol Honda 1m 31.557s
2. Jorge Lorenzo Yamaha 1m 31.575s
3. Dani Pedrosa Repsol Honda 1m 31.581s
4. Bradley Smith Monster Yamaha Tech 3 1m 32.086s
5. Valentino Rossi Yamaha 1m 32.237s
6. Alvaro Bautista Honda Gresini 1m 32.382s
7. Cal Crutchlow Monster Yamaha Tech 3 1m 32.434s
8. Stefan Bradl LCR Honda 1m 32.501s
9. Nicky Hayden Ducati 1m 32.520s
10. Andrea Dovizioso Ducati 1m 32.538s
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lakers Hancurkan Rockets di Satu Detik Akhir
Redaktur : Tim Redaksi