JAKARTA - Ketua DPR RI Marzuki Alie, mengaku siap mundur jika dirinya terlibat dan kecipratan uang dari proyek-proyek DPR. Hal itu disampaikan Marzuki di KPK, Jumat (20/1) sore, usai melaporkan dugaan korupsi proyek-proyek pengadaan di DPR.
Marzuki bahkan menjamin dirinya sama sekali tak bersentuhan dengan ptoyek-ptoyek yang dilakukan kesekjenen DPR."Andai kata saya terlibat dalam proyek-proyek tersebut tersebut dan merugikan negara, saya akan mundur dari DPR," kata Marzuki yang dalam eksempatan itu disasmpingi Sekjen DPR Nining Indra Saleh.
Mantan Sekjen Partai Demokrat (PD) itu menambahkan, dirinya mendapat dari Ketua Dewan Pembina PD, Susilo Bambang Yudhoyono untuk bisa membawa DPR sebaik mungkin.
"Karena saya mendapat amanah dari Pak SBY yang menugaskan saya sebagai ketua DPR. Saya akan mempertanggungjawabkan ini," tegasnya.
Seperti diketahui, proyek DPR yang kini disorot adalah renovasi ruang Badan Anggaran (Banggar) DPR yang menelan dana hingga Rp 20 miliar lebih, Marzuki mengaku tidak pernah dilapori tentang rencana proyek tersebut.(ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dewan Dukung Pemecatan KPU Buton
Redaktur : Tim Redaksi