Masinton Pasaribu Bakal Didemo KNPI, Haris Mengendus Niat Buruk

Sabtu, 16 April 2022 – 23:59 WIB
Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama. Foto: dokumentasi KNPI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama buka suara terkait undangan demonstrasi massa untuk mengepung Kantor PDIP yang mengatasnamakan organisasi pemuda itu.

Haris menilai ulah oknum yang ingin memecaha belah dan mengadu domba KNPI dengan PDI Perjuangan.

BACA JUGA: KNPI Bakal Kepung Kantor PDIP, Haris Pertama Ditelepon Masinton, Ternyata

"Apalagi PDIP itu partai pemenang pemilu. Ini ketahuan banget niatnya ingin menghancurkan nama baik KNPI," kata Haris Pertama saat dihubungi JPNN.com, Sabtu (16/4).

Dia menegaskan pihaknya tidak ingin diadu domba oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

BACA JUGA: Ribuan Warga Serbia Dukung Invasi Rusia, Mayoritas Penganut Paham Ini

Tak hanya itu, Haris menilai tidak ada yang salah dari pernyataan Masinton Pasaribu terhadap Luhut Binsar Pandjaitan.

"Saya nilai tidak ada yang salah dengan pernyataan Bung Masinton. Tidak ada yang berakibat pada perpecahan bangsa," lanjutnya.

Sebelumnya, beredar kabar DPP KNPI bakal mengelar demo bertajuk aksi damai bersama Forum OKP pada Selasa (19/4) mendatang.

BACA JUGA: Bang Hensat Merasa Demo kepada Masinton di Kantor PDIP Tak Tepat

Demo tersebut menuntut Politikus PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu meminta maaf kepada Luhut terkait serangan atas isu Jokowi 3 Periode.(mcr8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bakal Demo di Kantor PDIP Gara-gara Pernyataan Masinton, Ketua Umum KNPI Buka Suara


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler