Massa Paslon Independen Serbu KPU Minta Jagonya Diloloskan

Senin, 24 Oktober 2016 – 10:57 WIB
Ilustrasi. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - SINGKAWANG - Puluhan massa pendukung dari pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Singkawang dari jalur independen berunjuk rasa di kantor KPU Singkawang, Minggu (23/10). 

Mereka menuntut agar jago mereka yakni Moses Ahie - Amir Fattah (MAAF) lolos ditetapkan sebagai calon pada Pilkada 2017.  

BACA JUGA: Tinggalkan Balai Kota, Ahok Meluncur ke Bareskrim

"Massa sudah memberikan dukungan KTP sebanyak 38 ribu, tapi setelah dilakukan verifikasi ternyata dukungan untuk Moses Ahie masih kurang 2 ribu lagi,” ungkap Hermanus, perwakilan massa seperti diberitakan Pontianak Post (Jawa Pos Group) hari ini. 

Ia menilai jika KPU tidak pernah menyampaikan peraturan terkait soal pencalonan pasangan calon independen. Untuk itu, dia beserta massa yang datang meminta agar KPU Singkawang meloloskan semua pasangan calon untuk ditetapkan sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Singkawang. 

BACA JUGA: Atribut Cagub Dicopot, Tim Pemenangan Marah

"Loloskan semua kalau mau damai," pintanya. 

Sementara itu, Ketua KPU Singkawang, Ramdan mengatakan, jika memang ada temuan-temuan sebaiknya sampaikan persoalan tersebut ke ke Panwaslu kota.

BACA JUGA: Tinggal Selangkah Lagi, Paslon Independen Ini Siap Bertarung

Pihaknya mengapresiasi apa yang dilakukan warga dalam menyalurkan aspirasi. Hanya saja, kata dia, terkait adanya persoalan terkait sengketa Pilkada mengacu pada ketetapan yang ada. 

"Sengketa dan gugatan pengajuan ke panwas. Tiga hari sejak KPU menetapkan calon kepala daerah. Bahkan ini mekanismenya sudah diatur dalam PKPU tahapan Pilkada.”

“Artinya, setiap calon boleh mengajukan gugatan ke Panwaslu setelah penetapan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Singkawang selama tiga hari, sampailah akhir gugatan itu di tingkat MA (Mahkamah Agung) untuk upaya kasasi," kata Ramdan. 

KPU Singkawang, kata dia, wajib untuk menindaklanjuti hal itu jika memang sudah ada keputusan dari MA.(har/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Seperti Fauzi Bowo, Mas Agus Hanya Bisa Berjaya di Wilayah Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler