Masterchef Indonesia Masuk Babak Top 14, Tantangan Makin Sulit dan Menegangkan

Sabtu, 26 Februari 2022 – 15:45 WIB
Para juri MasterChef Indonesia. Foto: Dok. RCTI

jpnn.com, JAKARTA - Ajang Masterchef Indonesia telah memasuki babak Top 14.

Dalam babak tersebut, persaingan makin ketat dengan tantangan lebih sulit dan menegangkan.

BACA JUGA: Jamal Mirdad Terseret Kasus Penipuan Jual Beli Rumah, Begini Kronologinya

Para peserta melakukan undian dengan melempar dadu untuk menentukan durasi memasak.

Chef Arnold menjelaskan aturan yang akan dimainkan dalam tantangan durasi memasak tersebut yakni 60 menit, 45 menit, dan 30 menit.

BACA JUGA: Fuji Mengenang Ulang Tahun Bibi Ardiansyah, Ucap Kalimat Ini, Mengharukan

Palitho menjadi peserta pertama yang mendapatkan tantangan untuk memasak dengan durasi 30 menit.

Setelah mengetahui durasi memasak, peserta mulai memasak bahan-bahan yang dipilih dengan waktu hanya 4 menit.

BACA JUGA: Cerai dari Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny: Bahagia Banget

Oleh sebab itu, banyak ketegangan yang terjadi dalam pemilihan bahan tersebut.

Cheryl kecewa karena bahannya kurang untuk membuat masakan kali ini, sama seperti Victor yang mengeluh soal durasi.

Hampir semua peserta Masterchef Indonesia merasa kesulitan menaklukkan tantangan pada babak top 14 kali ini.

Pada episode selanjutnya, para peserta akan dibuat kebingungan dengan isi mistery box.

"Kalian harus belajar lagi. Kalian akan menang jika benar-benar bagus," ucap Chef Renatta.

MasterChef Indonesia tayang pada Sabtu pukul 17.00 dan Minggu pukul 16.30 WIB hanya di RCTI dan aplikasi RCTI+. (ded/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler