jpnn.com - jpnn.com - Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan meminta umat muslim mematuhi larangan menggelar Aksi 112, Sabtu (11/2) mendatang.
"Tetap saya larang tidak boleh. Bedoa di masjid saja," ujar dia di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (9/2).
BACA JUGA: FPI Akui Aksi 112 Terkait Pilkada DKI
Iriawan tak mau ambil pusing meski kebijakan tersebut menuai kecaman.
Dia mengakui, masyarakat memiliki hak menyampaikan pendapat.
BACA JUGA: Ratusan Anggota FPI Bekasi Siap Ikut Aksi 112
Namun, menggelar aksi saat masa tenang akan mengganggu ketertiban umum.
"Memberikan pendapat boleh saja. Tapi ada aturannya karena di undang-undang mengatur tidak mengganggu ketertiban. Tolong diikuti itu," tandas dia. (Mg4/jpnn)
BACA JUGA: Fadli Zon: Aksi 112 Tak Perlu Izin Polisi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Mau Melarang Aksi 112? Ini Reaksi Fadli Zon
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga