Mau Tahu Tugas Utama Caddy Golf?

Sabtu, 03 September 2016 – 15:38 WIB
Ilustrasi caddy. FOTO: cepamagz.com

jpnn.com - Bagi orang awam, caddy hanya bertugas untuk menemani, menyiapkan stik, dan memberikan advise bagi golfer di lapangan. Namun tahu kah Anda, bahwa caddy juga memiliki tugas lain yang tak kalah penting. Bahkan masing-masing tugas memiliki nama sendiri. Mau tahu? Berikut daftarnya seperti dilansir dari situs cepamagz.com.

For Caddy

BACA JUGA: Ryan Giggs dan Gary Neville Berlibur di Bali

Caddy ini lebih berperan dalam turnamen resmi, baik yang diikuti golfer amatir maupun professional. Tugas utamanya adalah untuk memberikan informasi pada golfer tentang posisi mendarat bola hasil pukulannya.

Marshal

BACA JUGA: Girls, Biar Touch Up Makin Kece Cobain nih Produk Terbaru Revlon

Jika dalam pertandingan golf, ada suara penonton yang berisik atau justru ada pegolf yang mainnya kurang cepat sehingga menghambat laju permainan golfer lain, maka caddy bernama marshal lah yang akan mengingatkan. Tugas utamanya adalah memastikan konsentrasi pemain dan jalannya pertandingan tidak terganggu.

Scorer

BACA JUGA: Inilah Tanda-tanda Gangguan Jantung

Dalam turnamen golf, pasti di beberapa titik terdapat papan skor yang menampilkan perolehan dari masing-masing golfer. Nah, itu adalah tugas dari caddy scorer.

Driver

Lapar dan haus saat main golf memang tidak nyaman, tapi jangan khawatir, sebab ada caddy driver yang siap sedia mengantarkan makanan dan minuman bagi para golfer dari restoran. Selain mengantarkan logistic, caddy ini juga bertanggung jawab untuk mengantarkan atau menjemput pemain yang cedera. (JPNN/pda)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anak Tidur Lebih Awal Bisa Menangkal Obesitas saat Remaja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler