Mayjen Totok: Saya Ingin Menunjukkan Bahwa TNI Adalah Kita

Rabu, 05 Oktober 2022 – 21:30 WIB
Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso memberikan keterangan pers seusai Upacara Peringatan HUT Ke-77 TNI didampingi Kapolda Sulsel Irjen Pol. Nana Sudjana dan Sekprov Sulsel Abdul Hayat Gani di Makassar, Sulsel, Rabu (5-10-2022). ANTARA/HO-Kodam XIV/HSN

jpnn.com - MAKASSAR - Panglima Komando Daerah Militer XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso meminta para prajurit TNI menjaga kekompakan.

Mayjen Totok berpesan supaya para prajurit TNI juga menjaga sinergisitas dengan seluruh pemangku kepentingan. 

BACA JUGA: Soal Calon Panglima TNI, Jenderal Andika: Presiden Biasanya Mendadak

Jenderal bintang dua itu mengatakan seluruh komponen yang ada di wilayah, serta masyarakat harus tetap terjalin.

“Saya ingin menunjukkan bahwa TNI adalah kita, TNI adalah saudara kita,” kata Mayjen Totok di sela-sela peringatan HUT Ke-77 TNI di Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (5/10).  

BACA JUGA: Jokowi: Prajurit TNI Itu Pantang Menyerah

Menurut dia, hasil survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) pada 24 Juni 2022 menyatakan bahwa TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik, yakni 93,2 persen.

Adapun hasil survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) pada 31 Agustus 2022 menyebutkan TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi, yakni 93 persen. 

BACA JUGA: PDIP: Dirgahayu TNI, Bangun Kekuatan yang Solid, Militan, dan Profesional

Oleh karena itu, Mayjen Totok berpesan supaya hasil survei itu hendaknya dijaga dan disesuaikan dengan kondisi di lapangan. 

Sementara itu, Kapolda Sulsel Irjen Nana Sudjana mengucapkan dirgahayu TNI. 

Irjen Nana berharap TNI selalu jaya, kian sukses, makin dicintai rakyat, serta selalu dilindungi Tuhan Yang Maha Esa.

"Saya selaku Kapolda mengapresiasi kepada TNI yang selama ini selalu berkomunikasi, berkoordinasi, dan berkolaborasi untuk melaksanakan tugas, khususnya menjaga keamanan di wilayah Sulawesi Selatan," ungkap Irjen Nana Sudjana dalam kesempatan sama. 

Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Abdul Hayat Gani yang mewakili Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengatakan bahwa TNI terlahir dari masyarakat, menjaga masyarakat, mengawal masyarakat, hadir di tengah-tengah masyarakat. “Implementasinya pun bisa dilihat pada hari ini TNI benar-benar menyatu padu dengan masyarakat," kata Abdul Hayat Gani. 

Dia menyebutkan banyak program pemerintah daerah yang terlaksana dengan baik dan tepat waktu karena dukungan personel TNI di lapangan. Salah satunya adalah program TMMD yang pelaksnaannya hingga ke pelosok desa dan pesisir. (antara/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler