Mazda CX-3 2024 Meluncur di Jakarta, Sebegini Harganya

Kamis, 29 Februari 2024 – 20:13 WIB
PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi meluncurkan Mazda CX-3 terbaru di Jakarta, Kamis (29/2/2024). Foto: dok PT EMI

jpnn.com, JAKARTA - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi meluncurkan Mazda CX-3 terbaru di Jakarta, Kamis (29/2/2024).

Mobil sport utility vehicle (SUV) compact itu hadir dengan penampilan yang lebih aesthetic, dengan sejumlah fitur fungsional terbaru.

BACA JUGA: Mazda2 Hatchback dan CX-5 Tampil Lebih Segar, Cek Promonya di Sini

Managing Director PT EMI Ricky Thio mengatakan pihaknya memiliki komitmen tidak hanya menghadirkan nilai fungsionalitas, tetapi menawarkan pengalaman berkendara yang memuaskan.

"Kami sangat bersemangat melakukan peluncuran edisi terbaru ini, di awal 2024. Kami berharap Mazda CX-3 dapat disambut dengan baik oleh masyarakat,” kata Thio di sela-sela peluncuran.

BACA JUGA: Mazda CX-60 Mild Hybrid Resmi Mengaspal, Para Sultan Silakan Merapat

Mazda CX-3 terbaru masih menampilkan desain ikonik Kodo, melalui setiap lekuk pada bagian bodinya, yang merepresentasikan estetika dan dinamisme.

Salah satu perubahan paling menonjol pada bagian eksterior Mazda CX-3 bagian atap mobil hadir dengan desain warna two-tone.

BACA JUGA: Pria Ini Tilap Solar Bersubsidi Pakai Mazda, Begini Modusnya

Dengan kombinasi warna hitam menampilkan looks yang lebih sporty sekaligus elegan (khusus varian 2.0 Pro).

Dalam semakin mendalami feel dari looks ini, hadir pula sentuhan warna black chrome pada signature wing & warna hitam pada grille, yang berkesinambungan hingga ke bagian dalam headlamp (khusus varian 2.0 Pro).

Tidak hanya itu, Mazda CX-3 juga memiliki desain velg terbaru, yang berbentuk seperti palang. Hal itu menambahkan kesan cepat dan dinamis.

Beralih ke bagian interior, SUV lima penumpang itu hadir dengan jok berbahan kulit pada varian 1.5 Sport, dan jok berbahan kombinasi kulit dan suede pada varian 2.0 Pro.

Jok kursi pada varian 2.0 Pro juga semakin dipercantik dengan aksen Arrow Pattern, untuk mengekspresikan kesan dinamis The New Mazda CX-3.

Panel dasbor dan door trim juga menggunakan bahan suede, sementara pada varian 2.0 Pro menggunakan bahan kulit dengan aksen dot pattern.

Bagian louver ring atau bingkai kisi-kisi AC juga diberikan sentuhan warna merah dan perak pada varian 1.5 Sport, serta warna coper dan hitam pada varian 2.0 Pro.

Mazda CX-3 varian 1.5 Sport hadir dengan tujuh pilihan warna, sedangkan 2.0 Pro ditawarkan dalam empat pilihan warna.
Salah satu pilihan warna terbaru yang termasuk dalam kedua varian adalah Aero Grey Metallic.

Warna itu terinspirasi dari dinamika udara saat mobil sedang berada di dalam di wind tunnel.

Warna terbaru itu diyakini mampu memberikan nuansa modern, yang membedakan Mazda CX-3 dengan mobil-mobil lainnya di pasaran.

Mazda CX-3 1.5 Sport menggunakan mesin Skyactiv berkapasitas 1.500cc memberikan tenaga 111 ps dan torsi 144 Nm.

Sementara, varian 2.0 Pro hadir dengan mesin SKYACTIV-G 2.0, dengan tenaga mencapai 149 ps dan torsi 195 Nm.

Salah satu fitur unggulan Mazda CX-3 juga adalah G-Vectoring Control, yang sukses mewujudkan filosofi Jinba-Ittai dalam setiap momen berkendaranya.

Fitur itu dirancang untuk meningkatkan responsivitas kendaraan dan kenyamanan pengemudi serta penumpang.

G-Vectoring Control mampu mengurangi gaya gravitasi yang dirasakan oleh pengemudi dan penumpang saat mobil menikung, dengan cara menyesuaikan torsi pada mesin.

Mazda CX-3 1.5 sport dipasarkan Rp 399.900.000 on the road Jakarta dengan pilihan warna Soul Red Crystal Metallic, Machine Grey Metallic, Polymetal Grey Metallic, Platinum Quartz Metallic, Aero Grey Metallic, Snowflake White Pearl, dan Jet Black Mica.

Sementara itu, Mazda CX-3 2.0 pro dijual Rp 495.500.000 dengan pilihan warna Soul Red Crystal Metallic, Polymetal Grey Metallic, Aero Grey Metallic, Platinum Quartz Metallic. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mazda CX5 Terbakar di Tol Tangerang-Jakarta, Sopir Tewas


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler