Mbak Titiek Dukung Anies, Akbar Tanjung Bilang Begini..

Minggu, 26 Februari 2017 – 09:05 WIB
Titiek Soeharto. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com -Wakil Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tanjung merespons sikap politik Siti Hediati Hariyadi mendukung Anies Baswedan-Sandiaga Uno di Pilkada DKI Jakarta.

Secara organisasi, kata Akbar, Titiek Soeharto (sapaan Siti Hediati) seharusnya mendukung dan menyosialisasikan sikap Partai Golkar yang telah mendukung Basuki T Purnama (Ahok) - Djarot.

BACA JUGA: Ketika Anies Menggendong Anak Bernama Aniessandi

"Kalau Golkar sudah berikan dukungan kepada Ahok dan tentu dengan harapan jajaran partai mendukung putusan itu. Jajaran Golkar di bawah diharapkan bisa mendukung dan menyosialisasikan keputusan DPP. Begitulah aturan organisasi," kata Akbar melalui sambungan telepon, Sabtu (25/2) malam.

Bila Titiek memberikan dukungan secara personal, maka DPP partai menurutnya harus pro-aktif menjelaskan sikap partai kepada jajaran di bawah. Tentu, dengan alasan-alasan yang kuat. Sehingga pilihan yang ditetapkan organisasi mempunyai landasan dan rasionaliasi yang kuat pula.

BACA JUGA: Mbak Titiek Bakal Undang Anies-Sandi Selawatan di TMII

Karena perbedaan sikap ini mengemuka ke publik, mantan ketua umum partai berlambang beringin tersebut menyarankan internal partainya menempuh langkah persuasif.

"Sebaiknya dilakukan pendekatan kepada Titiek, diberikan penjelasan. Saya kira itu yang harus dilakukan DPP. Soal dukungan-dukungan itu bagi seseorang akhirnya menjadi hak invidu seseorang. Tapi kalau berpedoman pada organisasi, tentu adalah apa yang ditetapkan organisasi," tegasnya.

BACA JUGA: Dukung Anies-Sandi, Titiek Soeharto Bakal Dievaluasi

Saat ditanya soal sanksi internal yang mungkin dijatuhkan partai kepada wakil ketua Dewan Pakar DPP Golkar itu, mantan ketua DPR ini menilai DPP Golkar jangan terburu-buru melakukan itu.

"Menurut saya, jangan terlalu cepat memberikan sanksi. Baiknya diajak dialog, diskusi, ditanyakan apa alasannya mendukung Anies," pungkas Akbar. (fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kritik Program Anies, Menteri PUPR Dicap Pro Pengembang


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler