McLaren Mulus tanpa Hidung Buaya

Berharap Langsung Cepat di Uji Coba Pertama

Kamis, 02 Februari 2012 – 11:37 WIB
Lewis Hamilton
WOKING - McLaren-Mercedes menjadi tim kedua yang meluncurkan mobil baru menjelang musim Formula 1 2012. Rabu (1/2) kemarin, McLaren MP4-27 dibuka bungkusnya di McLaren Technology Center, Woking, Inggris.

Begitu dibuka, mobil berwarna dominan krom itu langsung menunjukkan ciri khasnya: Garis-garis mulus dengan lekukan-lekukan yang smooth. Tidak punya "hidung buaya" (moncong bertangga) seperti yang ditunjukkan Caterham-Lotus, yang disebut-sebut sebagai tren baru 2012.

Moncong mobil memang akan menjadi perhatian utama saat peluncuran mobil-mobil baru 2012. Regulasi baru menuntut tinggi moncong tidak lebih dari 55 cm, sementara tinggi ujung monokok -ujung depan kokpit sebelum moncong- bisa lebih dari 60 cm.

Sebagai solusi, tim-tim banyak yang mengaku menggunakan bentuk "hidung buaya." Moncongnya tetap rendah sesuai regulasi, tapi lantas ada bagian yang lebih tinggi di depan kokpit. Dengan demikian, moncong tetap rendah dan legal, sambil tetap menyediakan area kosong yang tinggi di bawah kokpit untuk mengolah angin secara optimal.

Ferrari, yang akan meluncurkan mobil baru pada Jumat besok (3/2), tanda-tandanya akan menggunakan hidung buaya. Sauber-Ferrari juga sudah bilang akan memakai hidung buaya.

McLaren, ternyata, tetap memilih hidung mulus. Meski mungkin melawan "arus," tim ini tetap menegaskan niat untuk memperbaiki posisi. Mereka ingin berebut kemenangan sejak awal, memburu gelar juara dunia. Musim lalu, mereka "hanya" menang enam kali lewat Lewis Hamilton dan Jenson Button (masing-masing tiga kali).

"Saya sangat bersemangat. Tim kami telah bekerja keras sejak kami selesai balapan pada 2011. Mereka berupaya mengembangkan mobil semaksimal mungkin lewat simulator. Saya tak sabar menjajalnya untuk kali  pertama di (sirkuit) Jerez," kata Button saat peluncuran.

Hamilton juga tak sabar, sambil memuji tampilan mobil yang smooth. "Saya kira mobil ini fantastis. Senang berada di sini setelah musim dingin yang luar biasa. Melihat kerja keras tim dalam membangun mobil ini sangatlah menginsirasi saya. Ini salah satu mobil paling baik yang pernah kami miliki dalam beberapa tahun terakhir. Saya tak sabar mengendarainya," tandasnya.

Secara keseluruhan, McLaren menyebut MP4-27 sebagai hasil evolusi dari mobil 2011 lalu. Rencananya, mobil ini langsung digeber habis di uji coba perdana 2012, di Jerez, 7-10 Februari nanti. Button dapat jatah dua hari pertama, Hamilton dua hari kedua.

Kata Button, mengingat pengalaman buruk tahun lalu, dia sangat berharap mobil langsung terasa nyaman di uji coba perdana nanti.

"Secara pribadi, saya merasa tidak akan mampu meraih kemenangan setelah uji coba pertama tahun lalu. Biasanya, kita bisa mendapatkan feeling yang baik setelah uji coba pertama, kemudian membangun feeling tersebut hingga lomba pertama. Sulit mengetahui di mana posisi kita sekarang. Semoga kami berada di posisi yang baik ketika mobil ini diturunkan di Jerez," paparnya. (aza)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Laskar Aneuk Nanggroe Wajib Menang

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler