Memalukan! 3 PNS DKI Doyan Potong Anggaran

Minggu, 09 Agustus 2015 – 10:50 WIB
dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Saat ini, ada pegawai negeri sipil (PNS) DKI Jakarta yang melaporkan atasannya karena memotong anggaran untuk kepentingan lain.

"Ada. Sudah kami terima laporan atasannya yang potong anggaran," kata Kepala Inspektorat DKI Jakarta, Lasro Marbun, beberapa saat lalu (Sabtu, 8/8).

BACA JUGA: Awasi PNS DKI, Ahok Ingin Kerjasama Dengan Google Maps

Lasro mengatakan, pihaknya sudah memproses laporan tersebut. Bahkan, sejumlah PNS yang diketahui memotong anggaran pun sudah dicopot dari jabatannya. Ia mengungkapkan, PNS yang doyan memotong anggaran itu berasal dari eselon III dan IV.

Yang pasti, dari penuturan Lasro diketahui ada tiga orang PNS yang diketahui memotong anggaran dan langsung dicopot dari jabatannya. Namun, ia enggan membocorkan nama ketiga PNS tersebut.

BACA JUGA: Lihat Muara Angke Kotor dan Bau, Ini Reaksi Menteri Rini

"Ada tiga orang dan sudah dicopot dari jabatannya," katanya. (ysa)

 

BACA JUGA: Gawat! Pedagang Daging se-Jabodatabek Ancam Mogok Berjualan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Asyikk...Naik KRL 17 Agustus Gratis


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler