Membandingkan Neymar dan Rodriguez dalam Angka

Jumat, 04 Juli 2014 – 10:56 WIB
James Rodriguez. Foto: getty images

jpnn.com - FORTALEZA - Brasil akan memulai peruntungan di babak delapan besar Piala Dunia 2014 saat menjamu Kolombia, Sabtu (5/7) dini hari WIB.

Dua nama yang akan menjadi sorotan dalam laga di  Estadio Castelao, Fortaleza tersebut adalah mesin gol belia dari kedua kubu  yakni,  penyerang Brasil, Neymar Santos Jr. Dan bomber Kolombia, James Rodriguez.

BACA JUGA: Lawan Jerman, Mamadou Sakho Siap Bentengi Prancis

Berikut beberapa catatan menarik dari kedua striker ini. Mulai dari umur. Hingga laga ini dilangsungkan kedua pemain ini memiliki usia yang sama yakni sama-sama 22 tahun.

Hanya saja Rodrguez beberapa bulan lebih tua. Neymar lahir  5 Febuari 1992 sedangkan Rodriguez lagir 12 July 1991. Selain umur yang sama kedua pemain juga baru kali pertama tampil di Piala Dunia.

BACA JUGA: Jerman Merasa Tahu Kekuatan Prancis

Dari segi tinggi badan Rodriguez sedikit lebih tinggi dengan 180 centimeter. Sedangkan Neymar 175. Tinggi kedua pemain tersebut memang masih di bawah rata-rata pemain yang berlaga di Piala Dunia kali ini yang mencapai 182 sentimeter.

Namun demikian tinggi tentu bukan soal yang utama di sepakbola. Kemampuan mengolah si kulit bundar menjadi faktor utama.

BACA JUGA: AS Siap Ajukan Tawaran Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2026

Hal ini seperti yang dikatakan mantan bintang Barcelona, Michael Laudrup saat Neymar menerima pinangan Barca beberapa waktu lalu.

‘’Semua orang akan menantikan dia di Eropa di level yang paling tinggi, tapi saya tidak yakin ukuran (badannya) yang kecil akan menjadi faktor (penghambat). Tanpa membandingkannya dengan siapapun , Lionel Messi bukan pemain yang paling besar dalam hal ukuran (badan) dan kita semua telah melihat apa yang telah dilakukannya,’’ ujar Laudrup seperti dikutip dari laman FIFA, Kamis (3/7).

Kemudian dari sesi torehan gol di Piala Dunia, Rodriguez masih lebih subur. Pemain pengganti bagi lincah ini telah mengoleksi lima gol. Sedangkan Neymar, baru mencetak empat gol.

Namun dari keseluruhan laga internasional Pra Piala Dunia,  Neymar masih lebih unggul dengan  delapan gol dari 14 pertandingan.

Rinciannya 11 laga berakhir menang dan  tiga kali kalah. Sedangkan Rodrigueaz mencetak tiga gol dari delapan laga. Rinciannya lima kali menang, sekali imbang dan dua kali kalah. (zul/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden Aljazair Minta Pelatih Halilhodzic Bertahan di Timnas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler