Menag Gus Yaqut Sowan Para Kiai, Sosialisasikan Prokes Salat Iduladha dan Kurban

Selasa, 29 Juni 2021 – 12:06 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Foto/ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas sowan kepada para kiai di Pulau Jawa untuk menyosialisasikan Surat Edaran (SE) Menteri Agama Nomor 15 Tahun 2021.

Surat edaran tersebut tentang penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan salat iduladha dan pelaksanaan kurban 1442 H/2021 M.

BACA JUGA: Bupati Cianjur Izinkan Pelaksanaan Salat Iduladha, Asalkan...

Dalam SE itu diatur larangan kegiatan takbir keliling, Salat Iduladha di lapangan terbuka atau di masjid atau musala pada daerah zona merah dan oranye.

Surat edaran itu juga berisi tentang pelaksanaan Salat Iduladha di luar zona merah dan oranye, berdasarkan penetapan dari pemerintah daerah atau Satgas Covid-19 setempat dengan protokol kesehatan yang ketat.

BACA JUGA: Kasus Pembunuhan Laskar FPI oleh Oknum Polisi Memasuki Babak Baru

"Menyosialisasikan dan memohon bantuan sesepuh menyampaikan kepada masyarakat terkait penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan Salat Iduladha dan penyembelihan hewan kurban," ujar Menag Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Selasa (29/6).

Tak hanya itu, Menag Gus Yaqut juga meminta doa kepada para kiai agar pandemi Covid-19 di Indonesia segera berakhir.

BACA JUGA: Info Penting BKN soal Penetapan Passing Grade CPNS 2021 dan PPPK, Simak

Menurut ketua umum GP Ansor itu, pemerintah sudah dan terus berjuang secara lahir dalam menangani pandemi, baik melalui mekanisme penanganan medis, vaksinasi, maupun upaya preventif-kuratif lainnya.

"Saya juga memohon ziyadah doa dari para kiai untuk negeri ini agar segera terbebas dari pandemi. Doa adalah bagian terbaik sebuah ikhtiar," sambung Gus Yaqut.

Gus Yaqut melakukan perjalanan sowan itu selama tiga hari dari provinsi Jawa Barat hingga Jawa Timur.

Dia menyebut perjalanan itu merupakan ikhtiar dari Kemenag agar penyelenggaraan Iduladha dan penyembelihan hewan kurban di tengah pandemi bisa berjalan dengan baik.

"Masyarakat terlindungi dari potensi penyebaran Covid-19. Semoga doa dan harapan kita diijabah Allah, pandemi di negeri ini segera berakhir," pungkas Menag Yaqut. (mcr8/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler