Menarik Nih, 10 Jurusan Kuliah Miliarder Dunia

Rabu, 20 April 2016 – 01:31 WIB
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - JAKARTA – Jurusan kuliah menjadi salah satu hal yang cukup menentukan bagi masa depan seseorang. Memilih jurusan yang tepat bisa membantu seseorang mewujudkan mimpinya.

Setidaknya itu yang dirasakan para miliarder dunia. Mereka memilih jurusan yang sesuai passion. Diimbangi dengan kerja keras, pundi-pundi kekayaan mereka pun langsung menggelembung.

BACA JUGA: Tegaskan Pemilihan Ketum Ikatan Alumni Belum Selesai

Berikut sepuluh jurusan kuliah yang diambil beberapa miliarderd dunia seperti dilansir dari Telegraph, Selasa (19/4).

1. Filosofi

BACA JUGA: Seluruh Sekolah Diminta Terapkan One Stop Service Toilet

Salah satu miliarder yang pernah mencicipi kuliah di jurusan filosofi adalah George Soros. Alumnus London School of Economics (LES) ini kini mengantongi kekayaan USD 24,9 miliar atau sekira Rp 328 triliun.

 

BACA JUGA: Hebat! Dua Pelajar dari Surabaya Dikirim ke Jerman

2. Perdagangan

Pernah mendengar nama Hotel Sangri-La? Pemiliknya adalah pria asal Malaysia, Robert Kuok. Sebelum merajai rantai perhotelan di berbagai negara, ayah delapan anak itu pernah mengenyam pendidikan di Raffles College dengan mengambil jurusan perdagangan.

 

3. Matematika

Majalah Forbes pernah merilis kekayaan pria asal Amerika Serikat ini, James Haris Simon sebesar USD14 miliar atau sekira Rp 184,8 triliun pada 2015. Simon sendiri pernah mengenyam pendidikan di MIT pada 1958 dengan mengambil jurusan Matematika. Kini, selain sebagai matematikawan, dia juga dikenal sebagai manajer hedge fund ulung.

 

4. Ilmu Komputer

Salah satu pendiri Google yaitu Sergey Brin pernah menjadi mahasiswa University of Maryland pada 1990 dengan jurusan Ilmu Komputer. Pria 42 tahun tersebut kini menikmati hasil kerja kerasnya dengan total kekayaan USD 14 miliar atau sekira Rp 452,7 triliun pada 2015.

 

5. Sejarah

Para miliarder dunia nyatanya juga ada yang pernah mengambil jurusan sejarah saat kuliah. Di antara kampus mereka adalah Harvard dan Cambrige.

 

6. Sains

Ternyata banyak miliarder dunia mengambil jurusan yang berkaitan dengan ilmu pasti seperti fisika dan kimia. Salah satunya yaitu Oleg Deripaska, pendiri perusahaan Basic Element yang pernah mengeyam pendidikan di Moscow State University.

 

7. Hukum

Ilmu hukum juga menjadi salah satu jurusan yang pernah dipelajari para miliarder dunia. Salah satunya, Summer M Redstone, yang merupakan pendiri kerajaan media CBS Corporation. Redstone menekuni ilmu humuk ketika berkuliah di Harvard University.

 

8. Ekonomi

Investor kelas dunia, Charles R Schwab kini mengantongi kekayaan sedikitnya USD 3,5 miliar (Rp 46,2 triliun). Sewaktu kuliah di Stanford University, dia mengambil jurusan ekonomi.

 

9. Bisnis

Tycoon bisnis asal Malaysia, Ananda Krishnan, menekuni jurusan bisnis saat menjadi mahasiswa Harvard Business School. Pria kelahiran April 1938 tersebut menempati peringkat enam dalam daftar orang terkaya di Asia.

 

10. Teknik

Setidaknya 48 miliarder dunia ternyata pernah mempelajari ilmu teknik saat kuliah. Lingkup pendidikan mereka pun beragam, termasuk teknik kimia, teknik elektro dan teknik sipil. Keahlian science technology engineering and mathematics (STEM) sendiri dibutuhkan di banyak bidang pekerjaan. (sik)

BACA ARTIKEL LAINNYA... WOW, Sejak Usia 2 Tahun Anak Genius Ini Hafal Berbagai Ayat Alquran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler