jpnn.com - JOGJAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo berkeinginan semua Pegawai Negeri Sipil (PNS) serta anggota TNI/Polri bisa punya rumah pribadi dalam waktu dekat ini.
"Sekarang masih banyak (PNS) yang belum punya rumah, atau masih tinggal di rumah orang tua," kata Tjahjo saat memberikan sambutan dalam Rapat Kerja Nasional Pencatatan Sipil Tahun 2014 di jogyakarta, Minggu (16/11) malam.
BACA JUGA: Honorer Ancam Hancurkan Kantor BKD
Politisi PDIP ini mengaku pihaknya segera berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan rakyat. Tentu saja, Kemendagri mengupayakan program rumah murah untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS).
“Pokoknya, jangan sampai PNS/TNI/Polri tidak memiliki rumah," kata dia, menegaskan.
BACA JUGA: Gembar-gemborkan Birokrasi Melayani, tapi Yuddy Ogah Temui Honorer
PNS, kata Tjahjo, telah menjalankan tugasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat. Jadi mereka harus memiliki jaminan kesehatan, kesejahteraan, serta pendidikan anak. Oleh sebab itu, menurut dia, tiga "kartu sakti" juga perlu didapatkan oleh kalangan PNS.
"Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, Serta Kartu Keluarga Sejahtera juga perlu dimiliki PNS," kata dia. (ant/rr/mas)
BACA JUGA: Demi KIH, Beberapa Pasal di UU MD3 Dihapus
BACA ARTIKEL LAINNYA... Eksekutor Sita Uang Miliaran Milik Gayus di BI
Redaktur : Tim Redaksi