Mengejutkan, Hasil Survei Soal Popularitas Partai Golkar Salip PDIP

Senin, 31 Januari 2022 – 15:05 WIB
Direktur Eksekutif Trust Indonesia Research and Consulting, Azhari Ardinal saat menjelaskan hasil survei pihaknya yang menunjukkan popularitas Partai Golkar berada di posisi teratas, menyalip PDI Perjuangan, Senin (31/1/2022) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei yang dirilis oleh Trust Indonesia Research and Consulting cukup mengejutkan. Tingkat popularitas Partai Golkar berada di posisi teratas, menyalip PDI Perjuangan.

Partai Golkar meraih 93,9 persen menggungguli PDIP yang hanya meraih 92,3 persen.

"Tingkat popularitas partai politik tertinggi diraih oleh Partai Golkar 93,9 persen disusul oleh PDIP 92,3 persen dan partai Gerindra dengan 91,6 persen," kata Direktur Eksekutif Trust Indonesia Research and Consulting, Azhari Ardinal, Senin (31/1).

Namun, tingkat elektabilitas partai politik tertinggi hari ini diraih oleh PDIP 21,8 persen disusul Partai Gerindra 17,3 persen dan Partai Golkar 10,6 persen.

Azhari mengungkapkan dari hasil survei yang dilakukan pihaknya, banyak responden yang memilih partai politik adalah lantaran sudah terbiasa memilih partai dan sejak dulu.

"Terbiasa memilih satu partai sejak dulu sebanyak 23,4 persen dan pengaruh tokoh agama atau masyarakat sebanyak 10,7 persen," jelas dia.

Survei Trust Indonesia dilakukan pada 3 Januari 2022 hingga 12 Januari 2022 terhadap 1.200 orang yang mewakili semua provinsi.

Responden dipilih secara acak bertingkat dan diwawancara secara tatap muka dengan penerapan protokol kesehatan.

Adapun margin of error sekitar 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.(mcr8/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA JUGA: Golkar Beraksi di Kandang Banteng, Politikus PDIP Merepons, Simak


Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Golkar   PDIP   Survei   parpol   Pilpres   Elektabilitas  

Terpopuler