Menghitung Sisa Laga Persiraja Terdegradasi dari Liga 1

Senin, 21 Februari 2022 – 17:00 WIB
Tim Persiraja saat selebrasi. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Persiraja Banda Aceh menjadi tim juru kunci sampai pekan ke-26 Liga 1 2021/2022.

Mengingat pertandingan tersisa delapan pekan lagi, kans tim berjuluk Laskar Rencong itu untuk degradasi sangat terbuka lebar.

BACA JUGA: Anda Mengenal 4 Pria Ini? Mereka sudah Ditangkap

Berhitung peluang Persiraja memastikan degradasi di pekan berapa, harus berkaca kepada poin yang kini dimiliki mereka.

Dengan 12 poin dari 26 pertandingan, maka Persiraja harus bisa menyapu kemenangan di sisa pertandingan mereka.

BACA JUGA: Klasemen Liga 1 Setelah Bali United Menang 1-0 atas PSIS

Tentu saja, itu hal yang tak mungkin terjadi saat mengacu kepada catatan laga serta kualitas tim yang mereka miliki.

Untuk mencapai titik aman, Persiraja harus mengatrol posisinya sampai peringkat ke-15.

BACA JUGA: 4 Kakak Beradik Tewas dalam Kebakaran Rumah, Orang Tua Korban ke Mana? AKP Zulfikar Bilang Begini

Saat ini, Barito Putera yang ada di posisi ke-15 dengan torehan 25 poin. Artinya, butuh 13 poin lagi bagi Persiraja untuk minimal menyamai poin Barito Putera.

Mengacu pada catatan pertemuan atau head to head kedua tim, maka Persiraja untuk amannya harus melebihi poin Barito Putera, artinya butuh 14 poin lagi.

Jika dikonversikan ke jumlah pertandingan, maka butuh lima kemenangan untuk menyalip Barito Putera. Dengan catatan, Barito Putera selalu kalah di lima pertandingan terakhirnya.

Dari delapan laga tersisa dan Persiraja minimal harus memenangi lima pertandingan, maka tentu hampir mustahil dilakukan.

Pasalnya, mereka masih memiliki lawan-lawan berat seperti Bali United, Persib dan Persik Kediri.

Belum lagi, mereka harus berjumpa Barito Putera, pesaing utama untuk bertahan di Liga 1, yang sedang naik tren permainannya.

Melihat beberapa kemungkinan itu, maka Persiraja kini butuh memenangkan minimal tujuh pertandingan untuk mencapai poin aman.

Dengan catatan, Barito Putera kalah di sisa pertandingannya.

Dengan hitung-hitungan tersebut, Persiraja hampir bisa dipastikan resmi terdegradasi saat laga masuk pekan ke-29. Pada pekan itu, Persiraja akan menghadapi Persib Bandung.

Jika menang, maka mereka harus mengejar kemenangan di pekan berikutnya. Misinya lebih berat lagi, pada pekan ke-30 Persiraja harus berhadapan dengan Bali United.

Saat dikonfirmasi mengenai peluang tim untuk lolos dari degradasi, Sekretaris tim Persiraja Rahmat Djailani tak mau memberikan komentar karena semuanya harus melalui Presiden klub Nazaruddin Dek Gam.

"Sekarang semua soal klub satu pintu, lewat presiden yang boleh komentar, mohon maaf ya, silakan langsung hubungi Presiden," katanya, saat dihubungi Senin (21/2) sore.

Sementara itu, saat nomor Dek Gam dihubungi melalui WA, tak ada nada berdering. Pesan singkat yang dikirimkan pun hanya centang satu alias belum terkirim.

Melihat persaingan yang ketat di sisa laga Liga 1 2021/2022 dan tim yang tak kompetitif dari Persiraja, maka tak lama lagi bakal bisa dipastikan satu klub yang hampir pasti degradasi.

BACA JUGA: Lukman Ditemukan Tewas Telungkup di Kebun Sawit, Kondisi Mengenaskan

Sisanya, tinggal menghitung peluang antara Persela Lamongan, Persipura Jayapura, dan Barito Putera. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler