Menhub Lakukan Uji Coba KA Bandara Soetta

Sabtu, 07 Oktober 2017 – 18:59 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Foto dok Humas Kemenhub

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan uji coba operasi KA Bandara Soekarno-Hatta dengan rute Stasiun Manggarai – Stasiun Sudirman – Stasiun Sudirmanbaru- Stasiun Duri – Stasiun Batu Ceper – Stasiun Tangerang.

"Uji coba operasi KA Bandara ini bertujuan untuk melihat kesiapan KA Bandara Soekarno-Hatta, baik dari sisi sarana maupun pembangunan infrastruktur terkait," ujar Dirut Railink Heru Kuswanto, Sabtu (7/10).

BACA JUGA: Railink Kenalkan Sistem Ticketing Kereta Bandara Soetta

"Kami siapkan 10 trainset KRL (EMU/electrical multiple unit) untuk KA Bandara Soekarno- Hatta. Dari 10 trainset tersebut saat ini 2 trainset telah lulus pengujuan dan sertifikasi dari DJKA dan siap operasi. Sedang 8 trainset lainnya sedang dalam proses pengujian dan dalam waktu dekat juga akan siap operasi," imbuhnya.

Heru menjelaskan, setiap rangkaian terdiri enam kereta dengan kapasitas 272 penumpang dan semua penumpang dipastikan duduk, tidak ada yang berdiri.

BACA JUGA: Perkenalkan, Beginilah Cara Beli Tiket Kereta Bandara Soetta

Sedangkan waktu tempuhnya pun relatif cepat, hanya 55 menit dengan rute Stasiun Manggarai - Stasiun Sudirman Baru- Stasiun Duri- Stasiun Batu Ceper - dan Stasiun Bandara Soekarno- Hatta.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Target Proyek KA Bandara November, Menhub Ingin Lebih Cepat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Progres Pembangunan KA Bandara Soetta Sudah 82 Persen


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler