Menikmati Cantiknya Jakarta Saat Ditinggal Penghuninya

Jumat, 17 Juli 2015 – 10:06 WIB
Warga Jakarta saat menikmati suasana jalan Ibu Kota yang lengang, Jakarta, Jumat (17/7). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - SEBAGIAN besar warga yang mengadu nasib di Ibu Kota kembali ke kampung halaman. Mereka menghabiskan hari yang Fitri bersama sanak keluarga di daerah asalnya. Tak pelak saat ini Jakarta pun bak kota mati yang melompong. 

Beberapa warga yang tidak mudik, atau yang tak punya kampung ternyata sangat menikmati situasi seperti ini.

BACA JUGA: Jelang Lebaran, Sergap 8 Bajilo, Tembak 2 Pelaku

Mungkin bagi mereka kesepian Jakarta menjadi hal yang menarik. Bagaimana tidak hampir sepanjang tahun jalanan ibu kota selalu macet dan bikin setres.

"Jarang-jarang bisa seperti ini," kata Muklis Wibowo, warga ibu kota yang sengaja tidak mudik saat ditemui di jalan Sudirman.

BACA JUGA: Jangan Sampai Ada Penumpukan Penumpang di Soetta akibat Penutupan Sejumlah Bandara

Jalan Sudirman, MH Thamrin, sekitaran HI dan Monas seolah menjadi sasaran utama orang-orang seperti Muklis. Di hari-hari biasa kawasan itu memang dikenal sebagai jantung ibu kota yang tak istirahat dari macet.

Berdasarkan pantuan JPNN.com banyak di antara mereka yang sengaja duduk-duduk di jalanan utama itu lantas mengambil foto.

BACA JUGA: Kunjungi Monas Saat Lebaran, Ini Tarifnya

Ada pula yang sengaja membawa sofa lalu diletakkan di tengah jalan. Ujung-ujungnya selfie. 

Sebenarnya ada beberapa kendaraan yang melintas di sana. Tapi seolah pengemudi kendaraan paham atas apa yang dilakukan sebagian orang itu. Mereka mengalah dan tak jarang yang malah senyam-senyum melihat tingkah polah orang-orang itu.

Muklis mengaku sengaja tak mudik ke Surabaya lantaran hanya ingin menikmati Jakarta yang sedang cantik-cantiknya. "Kalau Jakarta seperti ini sangat cantik. Saya sengaja tak pulang biar bisa foto-fotan di tengah jalan Sudirman," kata dia. (mas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Korsleting Listrik, Bus Pariwisata Terbakar di Tol Cikampek


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler