Kyiv — Menit 78, Inggris kembali unggul 3-2 atas Swedia. Gol ini diciptakan oleh Welbeck yang memanfaatkan umpan silang dari Theo Walcott. Dengan satu kali sontekan, meskipun lemah namun penjaga gawang Swedia Isaksson terpedaya.
Pertandingan hidup mati bagi Swedia ini belangsung seru. Olof Mallberg membuka harapan Swedia untuk melaju ke babak delapan besar. Dua gol pemain berjanggut ini membawa timnya unggul 2-1 atas Inggris di menit 59. Namun kemenangan itu ternyata tak berlangsung lama pasalnya penyerang Arsenal, Theo Walcott berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Bintang kurus ini berhasil melesakkan tendangan dari luar kotak penalty yang tak mampu dijangkau Isaksson di menit ke 64.
Sebelumnya gol perdana Mallberg lahir empat menit setelah peluit babak kedua berbunyi. Swedia yang tertinggal1-0 di babak pertama berupaya membalas. Hasilnya Zlatan Ibrahimovic membuka peluang lewat tendangan bebas. Namun bola masih bisa dihalau keluar oleh pertahanan The Three Lions, Inggris. Namun sekali lagi Ibra, menendang bola menuju depan jala Joe Hart.
Mallberg yang telah menunggu berhasil memanfaatkan kemelut di muka gawang Inggris sebelum menyarangkan bola. Skor 1-1 membuat pendukung Swedia bersorak. Tak butuh waktu lama Mallberg kembali mencatatkan anamanya di papan skor pada menit 59.
Jika skor ini bertahan Swedia masih bisa berharap maju ke babak delapan besar. Namun jika tidak mereka harus angkat koper menyusul Irlandia yang lebih dulu lempar handuk setelah dibantai Spanyol 4-0.
Sebelumnya di babak pertama Andy Carroll membayar lunas kepercayaan yang diberikan pelatih Roy Hodgson yang mempercayainya sebagai starting eleven. Pemain jangkung asal Liverpool tersebut membawa skuad The St George Cross unggul 1-0 di menit 23. (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Akibat Ulah Suporter, Rusia Dijatuhi Sanksi
Redaktur : Tim Redaksi