jpnn.com, JAKARTA - Pembawa acara Gilang Dirga menceritakan kesulitannya saat mengurus anak pertamanya dengan Adiezty Fersa.
Dia kerap dibuat bingung oleh tingkah si kecil. Misalnya, ketika si buah hati mendadak enggan meminum susu.
"Misalnya, kami sambil melihat tingkahnya dia kira-kira 'aduh ini kenapa begini ya' kami kasih susu kok enggak mau," ujar Gilang Dirga di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Namun, lambat laun dia mempelajari pola makan sang buah hati. Hal itu dibantu dari informasi melalui internet.
Selain itu, ada banyak pula yang membantunya dan istri dalam merawat putra mereka.
"Dibilang sulit-sulit banget sih alhamdulillah enggak karena banyak yang membantu juga," ucap Gilang Dirga.
Adiezty Fersa lantas menjelaskan bahwa mereka memang dibantu pengasuh dalam merawat si kecil.
Namun, dia dan Gilang tak ada pembagian jadwal tertentu untuk menjaga putra mereka.
"Cuman kalau siang, kan, memang keseringan kalau kami lagi enggak kerja, kami disuruh tidur karena malamnya, kan, jagain. Jadi, gantian sama susternya," tutur Adiezty Fersa.
Sebelumnya, istri Gilang Dirga, Adiezty Fersa melahirkan anak pertamanya melalui operasi caesar di Rumah Sakit Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu (1/6) pukul 06.00 WIB.
Putra pasangan selebritas itu lahir dengan berat badan 3,14 kilogram dan panjang 50 sentimeter.
Adapun pasangan Gilang Dirga dan Adiezty Fersa akhirnya dianugerahi momongan setelah enam tahun menikah. (mcr7/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA JUGA: Menikmati Perannya Sebagai Ayah, Gilang Dirga: Kami Belajar Hal Baru
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kantor Desa Banjir Darah, Mbak Sumiyati Terkapar, Suami Kabur
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Firda Junita