Menjawab Keluhan Warga, Bobby Nasution Menyediakan Bus Sekolah Gratis

Kamis, 27 Oktober 2022 – 15:45 WIB
Wali Kota Medan Bobby Nasution melepas pengoperasian bus sekolah gratis di Lapangan Sicanang, Belawan Sicanang, Medan, Rabu (26/10/2022). (ANTARA/HO-Diskominfo Kota Medan)

jpnn.com - MEDAN - Wali Kota Medan, Sumatera Utara, Bobby Nasution, menjawab keluhan warga salah satunya kaum ibu yang kesulitan angkutan umum membawa anak mereka ke sekolah.

Bobby Nasution langsung menyediakan satub unit bus sekolah gratis bagi warga di Kelurahan Belawan Sicanang, Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan.

BACA JUGA: Elektabilitas Bobby Nasution Ungguli Edy Rahmayadi, Bukti Kinerja Wali Kota Medan Diapresiasi

Pengoperasian bus sekolah gratis yang membawa anak-anak warga menuju sekolah masing-masing, telah dilakukan di Lapangan Sicanang, Lingkungan XII, Belawan Sicanang, Medan, Rabu (26/10).

"Kami berharap dengan kehadiran bus sekolah ini, para orang tua lebih merasa tenang saat anaknya berangkat dan pulang sekolah," katanya di Medan, Kamis (27/10).

BACA JUGA: Bobby Nasution Bagikan Modal Usaha pada Ribuan Warga Langkat

Sebelumnya, Bobby menerima aspirasi ketika berkantor di Medan Utara, salah satunya kaum ibu kesulitan angkutan umum yang membawa anak mereka ke sekolah di Belawan Sicanang, Medan, Jumat (7/10).

Menantu Presiden Jokowi  itu berharap kehadiran bus sekolah gratis ini bisa memperlancar akses anak-anak warga dalam memperoleh pendidikan, dan menambah semangat para siswa pergi sekolah. "Semoga ini dapat berdampak dengan peningkatan kualitas pendidikan anak-anak kita," ungkap Bobby Nasution.

BACA JUGA: Tokoh Melayu Dukung Bobby Nasution Benahi Gapura Kota

Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis menjelaskan bus sekolah ini beroperasi setiap hari mulai pukul 6.00 WIB - 8.00 WIB,  dilanjutkan siang dan sore untuk mengantar dan menjemput anak-anak pulang sekolah.

Titik antar jemput anak sekolah ini, yakni Simpang Sicanang Belawan - Lapangan Sicanang di Lingkungan XII, Kelurahan Belawan Sicanang, Medan.

"Satu hari bus sekolah beroperasi tiga kali, tetapi bukan tiga trip. Sebab, bus sekolah beroperasi berkali-kali membawa anak sekolah, dan disesuaikan kebutuhan anak sekolah," terang dia.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan Laksamana Putra Siregar mengharapkan bantuan bus sekolah Pemkot Medan ini bisa meningkatkan optimalisasi akses pendidikan para siswa di Belawan Sicanang.

“Kami harapkan ke depan bisa dikembangkan kepada program-program di kecamatan lain yang ada sekolahnya, tetapi kesulitan mengakses transportasi ke sekolah," katanya. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler