Menjelang SEA Games 2023, Timnas Basket Putra Matangkan Strategi

Rabu, 03 Mei 2023 – 23:45 WIB
Skuad Timnas basket Indonesia untuk SEA Games 2023 mendatang. Foto: Ariya Kurniawan/Dokumentasi Perbasi

jpnn.com, JAKARTA - Timnas basket Indonesia terus memantabkan persiapannya menjelang tampil di SEA Games 2023 mendatang.

Pada ajang tersebut Indonesia yang berstatus sebagai juara bertahan siap mempertahankan medali emas yang diraih pada edisi 2021.

BACA JUGA: SEA Games 2023: Jokowi Beri Tantangan untuk Kontingen Indonesia, Begini Jawaban Ketua KOI

Saat itu di Negeri Paman Ho, tim asuhan Milos Pejic tersebut mampu meraih medali emas seusai menang lawan Filipina dengan skor 85-81.

Menghadapi SEA Games 2023, Andakara Prastawa Dhyaksa cum suis sudah melakukan persiapan dengan matang.

BACA JUGA: SEA Games 2023: Bonus Fantastis Menanti Thailand U-22 Jika Merebut Emas

Terhitung menjelang tampil di ajang olahraga antarnegara Asia Tenggara itu, skuad Merah Putih berlatih di Australia untuk memantabkan persiapan.

Pelatih Timnas basket Indonesia, Milos Pejic menyebut persiapan yang dilakukannya sejauh ini sudah maksimal.

BACA JUGA: SEA Games 2023: Pesan Penuh Motivasi Menpora Dito saat Pengukuhan Kontingen Indonesia

Selain melakukan TC di Negeri Kangguru, skuad basket juga memanggil 12 pemain terbaik yang ada di Indonesia pada SEA Games 2023.

Tidak heran nakhoda asal Serbia itu optimis Indonesia bisa mempertahankan medali emas di Kamboja nantinya.

"Kami sudah melakukan persiapan terbaik dengan menyiapkan sistem bermain. Saya optimis bisa memenangkan setiap pertandingan."

"Skuad kami kali ini kedatangan enam pemain baru, jadi saya optimis dan selalu optimis terhadap tim ini," ungkap Milos saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (3/5/2023).

Pada SEA Games 2023, Indonesia tergabung di Grup A bersama Laos, Vietnam, dan Thailand.

Melihat peluang yang ada, Kaleb Ramot Gemilang dan kawan-kawan sejatinya bisa merebut posisi juara grup untuk menghindari bertemu Filipina pada semifinal.

Tercatat ada enam wajah baru di Timnas basket Indonesia pada edisi 2023 di antaranya Anthony Beane Jr, Lester Prosper, Muhamad Arighi, Widyanta Putra Teja, Kaleb Ramot Gemilang, serta Julian Chalias.

Para pemain tersebut menggantikan nama-nama seperti Marques Bolden, Derrick Michael Xzavierro, Agassi Goantara, Arki Dikania Wisnu, hingga Abraham Damar Grahita.

Menarik ditunggu kiprah Timnas basket Indonesia nantinya di ajang SEA Games 2023.

Rencananya Timnas basket Indonesia akan berangkat ke Kamboja pada Minggu (7/5/2023) mendatang.(mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler