jpnn.com, JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara membantah ada pemblokiran akun Instagram Ustaz Abdul Somad. Dia pun mengimbau agar masyarakat tidak langsung menuduh ada upaya mendiskreditkan Ustaz Somad.
"Saya lagi di Yogjakarta, dapat kabar kalau akun Ustaz Somad diblokir. Langsung saya tanya ke staf saya apa benar. Mereka juga enggak tahu karena belum ada laporan," kata Menteri Rudiantara, Minggu (25/2).
BACA JUGA: Anggota DPR Kesal Akun IG Ustaz Abdul Somad Tak Bisa Diakses
Chief RA, sapaan akrabnya, menyayangkan warga di medsos sudah terlanjur menyudutkan pemerintah. Padahal pemerintah tidak pernah memblokir akun Ustaz Somad.
"Saya senang kalau masyarakat mengkonfirmasi soal ini ke saya. Harusnya tabayyun, jangan berburuk sangka dulu. Jangan juga buang-buang pulsa hanya untuk memberitakan hal yang belum tahu kebenarannya," tandasnya.
BACA JUGA: Instagram-nya Diretas, Ustaz Abdul Somad Kobarkan Semangat
Sementara Kapitra Ampera, kuasa hukum Ustaz Somad menyatakan, sejak tadi sore (25/2) akunnya sudah bisa dibuka lagi.
"Alhamdulillah sudah bisa dibuka. Kasihan juga kalau akun beliau diblokir. Instagram-nya kan buat dipakai untuk syiar agama bukan menyebar pornografi. Harusnya yang begitu-begitu diblokir karena merusak moral anak bangsa," tandasnya. (esy/jpnn)
BACA JUGA: Abdul Somad: Dari Presiden Sampai Pak KUA, Semua akan Binasa
BACA ARTIKEL LAINNYA... Awas! Ustaz Somad Dicatut untuk Galang Dana Lewat Medsos
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad