MenPAN-RB: Ingat Arahan Presiden, Jangan Korupsi!

Senin, 20 Desember 2021 – 22:11 WIB
MenPAN-RB Tjahjo Kumolo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo mengingatkan anak buahnya untuk tidak korupsi.

Permintaan tersebut disampaikan Tjahjo dalam acara Apresiasi dan Penganugerahan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Tahun 2021 secara daring, Senin (20/12).

BACA JUGA: Nikita Mirzani Mengaku Sedang Menjalin Hubungan Tanpa Status dengan 4 Pria Sekaligus

Menteri Tjahjo mengatakan reformasi birokrasi menjadi katalisator dalam mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih untuk mendukung pembangunan nasional.

Hal ini juga dilakukan untuk mewujudkan ekspektasi Presiden Joko Widodo tentang reformasi birokrasi.

BACA JUGA: Ada Pesan Penting Menteri Tjahjo untuk PNS & PPPK, Bila Dilanggar Berakibat Fatal

Presiden menginginkan birokrasi yang berdaya saing, birokrasi yang menciptakan hasil, birokrasi yang lincah dan agile, dan birokrasi yang making delivered.

Menteri Tjahjo juga mengingatkan kembali arahan presiden untuk tidak korupsi.

BACA JUGA: Danone-AQUA Raih Penghargaan Best Companies 2021

"Jangan korupsi, ciptakan sistem menutup celah terjadinya korupsi," ujarnya.

Sementara itu, Deputi bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan KemenPAN-RB Erwan Agus Purwanto menjelaskan pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM merupakan salah satu arahan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden K.H Ma'aruf Amin.

Keduanya mengutamakan pentingnya menciptakan pemerintahan yang bersih, efektif, bebas dari korupsi, terpercaya, dan berintegritas dalam menghadapi tantangan industri 4.0.

“Pembangunan zona integritas adalah suatu kebutuhan yang harus segera dilaksanakan untuk percepatan reformasi birokrasi,” jelas Erwan.(esy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Yessy
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler