Menparekraf Sandiaga Kagum Lihat Pelaku UMKM Ini Bisa Buka Lapangan Kerja Bagi Kaum Duafa

Selasa, 07 Juni 2022 – 23:01 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno. Foto dok Kemenparekraf

jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno kagum dengan Nurhayati (52), salah satu pelaku UMKM penghasil produk kriya.

Pasalnya, Nurhayati mampu mengajak kaum duafa untuk membuat kriya, yang memiliki nilai jual.

BACA JUGA: Disebut Kiwil Versi Cewek Lantaran Kerap Kawin Cerai, Kalina Ocktaranny Merespons Begini

Pembuatan produk kriya bersama kaum duafa ini dilakukan dengan alat yang terbatas. Bahkan, Nurhayati mengaku kerap meminjam alat ukir berupa pulpen listrik kepada rekannya.

"Duafa, masyaallah," kata Sandiaga ketika mendengar penjelasan Nurhayati di Resto Kampoeng Anggrek, Jl. Raya Victor, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (7/6).

BACA JUGA: Selalu Merasa Kurang dan Tidak Pernah Puas? Begini Cara Mengatasinya

Yang membuat Sandiaga tambah bangga, produk kriya Nurhayati telah menjadi bagian dari Moto GP Mandalika 2022 lalu.

Produk Nurhayati terdaftar sebagai merchandise di ajang internasional tersebut.

BACA JUGA: Gandeng TNI AL, Mulung Parahita Gelar Aksi Nyata Terhadap Darurat Iklim

Pria berkacamata ini lantas memberikan bantuan modal untuk menambah alat pendukung dalam pembuatan produk lukisan bakar di atas kayu.

"Saya punya solusi buat ibu. Kami berikan bantuan kepada ibu Nurhayati dan dhuaart. Bantuannya yaitu alat-alat yang sudah disiapkan. Bukan cuma alat yang diperlukan tetapi juga uang modal," ucap Sandiaga.

"Modal ini juga untuk membuka lapangan kerja ya bu. Karena banyak sekali masyarakat yang membutuhkan lapangan pekerjaan terutama dari kaum duafa," sambung Sandiaga.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler