Menpora Amali Dorong Perguruan Tinggi Dukung Pelaksanaan DBON dan UU Keolahragaan

Jumat, 25 Februari 2022 – 08:20 WIB
Meponra Amali saat menghadiri deklarasi PON ke-21 Aceh-Sumut, di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, Kamis (24/2). Foto: Doc. Kemenpora.

jpnn.com, BANDA ACEH - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberi kuliah umum di Universitas Syiah Kuala (Unsyiah/USK), Kamis (24/2) .

Kuliah umum bertema "Perkembangan Olahraga Nasional", dihadiri Rektor Samsul Rizal dan civitas akademika.

BACA JUGA: Gubernur Sumut dan Aceh Sambut Baik Arahan Menpora Amali Terkait PON XXI

Agar tidak ketinggalan dari daerah lain, hal penting yang harus dilakukan oleh pemerintah Aceh termasuk Perguruan Tinggi-nya segera mempelajari tentang DBON dan UU Keolahragaan nanti.

"Pertama adalah pemerintah Aceh termasuk PT-nya harus mempelajari UU tentang Keolahragaan yang baru itu. Kemudian tentang DBON itu harus segera dipelajari supaya segera menyesuaikan diri apa yang bisa dilakukan oleh Aceh," kata Menpora Amali.

BACA JUGA: Buntut Tahanan Tewas, Kapolsek dan Seluruh Personel Dimutasi, Langsung Lengang, Lihat

Tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), ada yang sangat erat berhubungan dengan PT yaitu tentang sport science. Untuk keperluan tersebut diperlukan laboratorium dan yang paling tepat ada di Perguruan Tinggi yang ada Fakultas Ilmu Keolahragaan dengan prodi yang mendukung.

"Saya berharap dukungan dari PT di manapun, kalau di Aceh USK, itu harus punya peranan penting. Pembinaan olahraga kita tidak bisa lagi melepaskan diri dari sport science. Sport science itu laboratoriumnya yang paling cocok ya di PT," ucapnya.

BACA JUGA: Lihat 3 Foto Anggota Polisi Ini, Mereka sudah Dipecat, Kapolres: Saya Amputasi Langsung

"Sebagai salah satu PT terbaik di Indonesia kebanggaan rakyat Aceh, saya harap dukungan terhadap DBON dimulai dari sini, dan cita-cita membuka fakultas keolahragaan tahun 2023 dapat terwujud," tambahnya.

BACA JUGA: Briptu Rehend Diseret Debt Collector, Kombes Supriadi Ungkap Pesan Tegas Kapolda, Siap-Siap Saja

Antusiasme peserta luar biasa saat dibuka sesi tanya jawab dan demi menjaga prokes, kegiatan di Gedung AAC Dayan Dawood, Kamis (24/2) ini diselenggarakan secara hybrid, sebagian hadir secara luring dan sebagian daring.(dkk/jpnn)


Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler