Menpora Amali Optimistis APG 2022 Solo Berjalan Sukses dan Meraih Prestasi

Kamis, 21 Juli 2022 – 17:52 WIB
Menpora Zainudin Amali saat menjadi ‘keynote speaker’ dalam kegiatan “Forum Merdeka Barat 9 - FMB9 dengan tema: Indonesia Bidik Juara Umum APG 2022 secara vitual, Rabu (20/7) siang. Foto: Humas Kemepora

jpnn.com, JAKARTA - Persiapan ASEAN Para Games 2022 Solo pada 30 Juli – 6 Agustus 2022 sudah sangat siap mulai dari venue, infrastruktur, hingga Sumber Daya Manusia (SDM).

Hal ini disampaikan Menpora Zainudin Amali saat menjadi ‘keynote speaker’ dalam kegiatan “Forum Merdeka Barat 9 - FMB9 dengan tema: Indonesia Bidik Juara Umum APG 2022 secara vitual, Rabu (20/7) siang.

BACA JUGA: Ungkap Kondisi Istri Ferdy Sambo, Komnas Perempuan Minta Hentikan Spekulasi Tentang...

Turut hadir sebagai pembicara Direktur Jendral Informasi dan Komunikasi Publik Kemenkominfo, Usman Kansong, Wali Kota Solo/Ketua INASPOC, Gibran Rakabuming, Ketua Komite Nasional Paralimpiade Indonesia, Senny Marbun dan Atlet Para Tenis Meja Kelas 10, Dian David Mickael Jacobs.

“Hari Senin kemarin saya datang ke Solo siangnya mengecek persiapan venue. Venue sudah oke, semuanya sudah tidak ada masalah. Kemudian malamnya saya rapat koordinasi dengan semua yang terlibat, panitia yang bertanggung jawab juga melaporkan semuanya sudah siap termasuk Opening And Closing Ceremony (OCC),” ujar Menpora Amali.

BACA JUGA: Selain Luka Jeratan Tali di Leher Brigadir J, Ada Kuku yang Dicabut, Kamaruddin: Disiksa Psikopat

Menurut Menpora Amali, Indonesia sudah berpengalaman menjadi tuan rumah multi event olahraga, bahkan pernah menjadi tuan rumah Asian Games dan Asian Para Games 2018. Hasilnya pun semua yang datang pada event tersebut baik atlet maupun ofisil menyatakan kepuasannya Indonesia menjadi peserta pada saat itu.

Sementara SEA Games dan ASEAN Para Games sudah beberapa kali. Khusus untuk Kota Solo, ini menjadi kali kedua menjadi tuan rumah ASEAN Para Games, sehingga untuk infrastruktur dan venue sudah ada.

BACA JUGA: Menpora Amali Terus Beri Dukungan Demi Kesuksesan APG 2022 Solo, Gibran: Luar Biasa

“Jadi sebenarnya walaupun dalam waktu yang singkat kita ditunjuk untuk menjadi tuan rumah. Tetapi karena persiapan infrastruktur yang ada, persiapan SDM kita. Jadi kita sebenarnya tidak terlalu kaget lagi,” ujarnya.

Lebih lanjut, Menpora Amali memaparkan bahwa cepatnya rampung persiapan ASEAN Para Games ini tidak terlepas dari arahan langsung Presiden Joko Widodo, sehingga kementerian dan instansi terkait di tingkat pusat maupun daerah memberikan support terhadap persiapan pesta olahraga para kaum difabel tinga Asia Tenggara ini.

Di samping itu, untuk para atlet diberikan dukungan yang luar biasa dalam persiapan saat melakukan pemusatan latihan nasional (Peltnas).

Menpora Amali pun optimistis dengan kolaborasi dan tugas-tugas yang telah dibagikan kepada masing-masing pihak baik kementerian dan instansi pusat terkait, pemerintah provinsi Jawa Tengah, Kota Solo, NPC dan para atlet terhadap kegiatan ini, maka kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan meraih prestasi.

“Nah kolaborasi dan kerjasama yang sudah terbangun ini meringankan kami dari Kemenpora dari pemerintah pusat untuk memandu dan sekaligus melihat apa-apa yang masih kurang apa-apa yang masih harus kita lakukan beri dukungan. Nah dari Kementerian lembaga di tingkat pusat tentu juga peran dari Kementerian Komunikasi dan Informatika yang sangat luar biasa,” katanya.

Menpora Amali mengatakan dukungan pemerintah pusat terhadap kegiatan ini sangat luar bisa, mulai dari internet, transportasi, dan infrastruktur lainnya.

“Dukungan dari instansi lintas kementerian luar biasa. Jadi saya kira itu intinya kesiapan kita dan saya optimis bahwa kita akan sukses,” katanya.

Menpora Amali menekankan bahwa kesuksesan tersebut meliputi 4 hal yakni sukses menyelenggaraan sebagai tuan rumah, sukses prestasi, sukses administrasi dan sukses ekonomi.

“Karena kegiatan ini punya punya dampak, efek ekonomi terhadap daerah dari kehadiran 11 negara banyak yang datang, tentu pasti mereka akan menggairahkan kehidupan ekonomi di Kota Solo dan sekitar,” harapnya.

Sementara itu, Wali Kota Solo/Ketua INASPOC, Gibran Rakabuming menyampaikan hal serupa, bahwa pihaknya sudah sangat siap menyelenggarakan kegiatan ini.

BACA JUGA: Saran Pengamat Ini Patut Dicoba Polri untuk Menyingkap Kasus Penembakan Brigadir J, Dijamin Terungkap

“Persiapan sudah sangat siap. Untuk venue kemarin sudah ditengok langsung oleh Pak Menpora semuanya juga sudah sesuai standar dari para para atlet, sudah tidak ada komplain untuk masalah venue. Alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar,” katanya.(dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler