jpnn.com, SOLO - Menpora Dito Ariotedjo menggelar Pekan Kreativitas Pemuda Indonesia 2023 (Kreativesia) di Pura Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah, Minggu (27/8/2023).
Acara tersebut digelar untuk beberapa komunitas bertemu, dan berbagi pengalaman bersama.
BACA JUGA: Ganjar Puji Peran Pemuda Muhammadiyah dalam Memanfaatkan Bonus Demografi
“Saya melihat berbagai komunitas di sini mulai dari disabilitas, sepeda, musik, film, fashion, hingga kuliner. Senang rasanya bisa melihat mereka semua guyub. Hal ini akan menghasilkan multiplier effect yang sangat bagus,” ujar Menpora Dito.
?Pria kelahiran 25 September 1990 itu punya alasan tersendiri menunjuk Solo sebagai tuan rumah ajang Kretivesia 2023.
BACA JUGA: Ini Hasil Seleksi Pemilihan Pasangan Muda Inspiratif Kemenpora 2023
Solo dipilih lantaran kota tersebut akan mewakili Indonesia diseleksi Jejaring Kota Kreatif UNESCO.
"Solo dipilih sebagai kota yang akan mewakili Indonesia di seleksi Jejaring Kota Kreatif UNESCO. Pura Mangkunegaran Solo mempunyai peran penting atas terpilihnya Kota Solo sebagai calon nominasi anggota UNESCO Creative Cities Network (UCCN)," tambah suami dari Niena Kirana Riskyana itu.
BACA JUGA: Masifkan Kejuaraan Tarkam, Kemenpora Pasang Misi dari Daerah ke Panggung Dunia
Kreativesia 2023 ini merupakan ajang pertemuan berbagai komunitas yang berbasis hobi, isu, profesi, minat, bakat, dan lainnya dengan konsep yang mendidik sekaligus menghibur.
Ajang Kreativesia 2023 ini pun memiliki misi memberikan wadah bagi kelompok atau komunitas hingga individu yang ingin mengekspresikan kreativitasnya.
Tidak hanya itu, acara tersebut juga memberikan wadah bagi mereka yang ingin berkontribusi dalam pengembangan sumber daya manusia dan ekonomi Indonesia.(kemenpora/mcr16/jpnn)
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal