Menteri Yohana Marah Via Vallen Dilecehkan Pesepak Bola

Rabu, 06 Juni 2018 – 19:04 WIB
Va Vallen ditemui di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan. Foto: Dery Ridwansyah/JawaPos

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Yohana Yembise ikut mengomentari pelecehan seksual yang dialami pedangdut Via Vallen.

Yohana menyatakan, dirinya juga akan marah bila mengalami kejadian serupa seperti Via Vallen.

BACA JUGA: Soal Pelecehan, Via Vallen Balik Sindir Nikita Mirzani

Menurutnya, apa yang dilakukan pesepak bola itu sudah tidak menghargai kaum hawa.

"Saya juga kalau didapat seperti itu kan pasti saya marah," ujar Yohana di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (6/6).

BACA JUGA: PSI Puji Keberanian Via Vallen Ungkap Pelecehan

BACA JUGA: Bersitegang dengan Wartawan, Via Vallen Akhirnya Minta Maaf

Yohana menegaskan, perempuan mempunyai harga diri dan martabat. Semua pihak harus menghargai hal tersebut.

BACA JUGA: Dilecehkan Pesepak Bola, Begini Kata Via Vallen

"Jangan seenaknya saja melakukan pelecehan seksual terhadap perempuan. Baik secara langsung maupun tidak langsung, nonverbal maupun verbal. Jadi ini memang merupakan pelecehan seksual," katanya.

Menteri Yohana pun mendorong Via Vallen melaporkan pelaku ke pilis. "Kalau memang dirasa dilecehkan, lapor polisi," tandasnya.

BACA JUGA: Jadi Korban Pelecehan, Via Vallen Disarankan Lapor Polisi

Sebelumnya diberitakan, pelantun Sayang itu mendapat pelecehan melalui direct message (DM) Instagram. DM itu ditulis dalam bahasa Inggris.

"I want u sign for me in my bedroom, wearing sexy clothes," tulis pesan tersebut.

Via pun lantas menyimpan chat tersebut dan diunggah ke fitur Insta Story. (gwn/jpc)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bersitegang dengan Wartawan, Via Vallen Akhirnya Minta Maaf


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler