Menunggu Hat-trick dari Marcus/Kevin

Minggu, 09 April 2017 – 10:06 WIB
Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, SARAWAK - Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya akan melakoni final Malaysia Open (superseries premier) 2017, di Stadium Perpaduan, Kuching, Sarawak, Minggu (9/4) sore ini.

Lawannya di partai puncak tak bisa dipandang enteng, ganda dari Tiongkok Fu Haifeng/Zheng Siwei. Fu/Zheng adalah ganda baru. Bahkan bisa dibilang ganda coba-coba dari tim pelatnas Tiongkok. Nama Fu Haifeng dan Zheng Siwei sebenarnya sudah tidak asing lagi.

BACA JUGA: Mau Apa Lagi...Owi/Butet Cuma Bisa Sampai Semifinal

Fu selama ini dikenal berduet dengan Cai Yun atau Zhang Nan. Fu Haifeng/Cai Yun merupakan peraih medali emas ganda putra di Olimpiade London 2012. Sementara Fu Haifeng/Zhang Nan di Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Fu Haifeng dikenal sebagai pemain kidal yang punya smes menakutkan.

Sementara Zheng Siwei juga bukan nama baru. Dia adalah pemain nomor satu dunia di nomor ganda campuran, bersama Chen Qingchen. "Fu/Zheng adalah pasangan baru, kami belum pernah bertemu dengan mereka. Tetapi masing-masing individunya kami sudah tahu, sudah punya gambaran mereka seperti apa,” kata Marcus di situs Badminton Indonesia.

BACA JUGA: Ayo Owi/Butet!...Ayo Marcus/Kevin!

Marcus/Kevin sendiri di ambang rekor apik Metlife BWF World Superseries. Ya, Marcus/Kevin butuh satu gelar di Malaysia untuk menciptakan hat-trick juara di tiga turnamen awal Metlife BWF World Superseries. Sebelumnya, gelar juara All England dan India Open sudah di tangan.

Meski mengakui kondisi dan stamina tak lagi seratus persen prima usai mengikuti dua kejuaraan yang berdekatan, Marcus/Kevin tetap tampil penuh motivasi. “Fu adalah pemain berpengalaman, smesnya juga kencang. Jadi kami tidak boleh keduluan, harus menyerang lebih dulu,” ujar Kevin. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Main Tiga Game Lawan Jonatan, Lin Dan ke 4 Besar

Jadwal Final Malaysia Open 2107 (waktu setempat)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Susah Payah..Jatuh Bangun, Owi/Butet Maju ke Semifinal


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler