Menunggu Tuah Villas-Boas

Minggu, 14 Agustus 2011 – 07:17 WIB
BERSIAP - Andre Villas-Boas dalam salah satu sesi latihan Chelsea. Foto: Mirrorfootball.co.uk.
LONDON - Saat yang ditunggu-tunggu Andre Villas-Boas tibaSetelah menuai hasil positif di pramusim, pelatih baru Chelsea itu akan menghadapi ujian sesungguhnya di ajang resmi Premier League

BACA JUGA: Park Ji-sung Bertahan hingga 2013

Tantangan pertamanya adalah menghadapi Stoke City di Stadion Britannia malam nanti (siaran langsung Global TV mulai pukul 19.00 WIB).

Villas-Boas memang belum menemui kendala berarti sejak ditunjuk sebagai pelatih Chelsea per 22 Juni lalu
Dari tujuh laga selama pramusim, pelatih yang musim lalu mempersembahkan empat gelar bagi FC Porto itu terus memetik kemenangan, termasuk merebut trofi Premier League Asia di Hongkong.

Sadar dengan ekspektasi tinggi yang diembannya di Chelsea, Villas-Boas menyatakan bahwa Premier League merupakan target utamanya musim ini

BACA JUGA: Digenjot Latihan Fisik, Pemain Timnas Enjoy

"Saya tidak akan puas apabila kami tidak memenangi Premier League," ungkapnya kemarin sebagaimana dilansir The Sun
"Kami akan berusaha memenangi kembali gelar yang lepas dari kami musim lalu

BACA JUGA: Fenomena Klub Kaya Baru di Eropa

Gelar domestik selalu menjadi prioritas," sambung mantan asisten Jose Mourinho yang menangani Chelsea periode 2004-2007 itu.

Villas-Boas menolak targetnya memenangi Premier League di musim pertama karena tekanan dari petinggi ChelseaSebab, target itu dipatoknya karena ingin mengikuti jejak pendahulunya, Carlo AncelottiSebelum dipecat Chelsea di musim kedunya atau musim lalu, Ancelotti mempersembahkan gelar Premier League plus Piala FA.

"Yang saya cermati dari musim lalu, Chelsea sebenarnya punya kans juara apabila tidak menghadapi cedera dan penurunan performa di tengah musimChelsea bahkan mampu mereduksi gap 15 poin dari Manchester United dan bahkan memiliki kans bagus saat away ke Old Trafford," paparnya.

Belajar dari pengalaman itu, Villas-Boas memberi perhatian lebih kepada fisik John Terry cs selama pramusimTidak hanya itu, dia juga menjanjikan apabila Chelsea di bawah asuhannya akan bermain menyerangItulah sebabnya, pelatih yang masih 33 tahun itu memutuskan mempertahankan barisan penyerang Chelsea musim lalu.

Didier Drogba yang dikabarkan akan terdepak karena kedatangan Fernando Torres masih bertahanTidak menutup kemungkinan keduanya bertandem saat menghadapi StokeApalagi Torres dinyatakan tidak bermasalah dari cedera kepala yang dialaminya saat membela Spanyol dalam uji coba lawan Italia di Bari midweek lalu (10/8).

"Kami akan bermain dengan skema 4-3-3 sehingga akan membutuhkan banyak pilihan strikerTorres sudah ikut latihan dan dia akan masuk dalam skuad kami ke StokeHanya (Daniel) Sturridge yang tidak bisa kami turunkan karena sanksi musim lalu," jelas Villas-Boas.

Di sisi lain, defender timnas Brazil David Luiz yang digaet bersamaan dengan Torres pada Januari lalu masih dibekap cedera lututSelain Luiz, defender Serbia Branislav Ivanovic juga tidak dalam kondisi fit seratus persen karena gangguan tertarik otot paha.

Apabila keduanya absen, Chelsea praktis hanya memiliki defender muda Slobodan Rajkovic sebagai tandem skipper John TerryItu setelah defender asal Brazil Alex diklaim siap berlabuh ke Juventus dalam satu dua hari ke depanChesea kabarnya sudah sepakat melepas Alex dengan fee 7,5 juta pounds (Rp 103 miliar)Sejak direkrut dari PSV Eindhoven empat tahun lalu, Alex memang lebih banyak menghuni bench.

Sementara dari kubu tuan rumah, pelatih Stoke Tony Pulis fokus memperkuat benteng pertahanannya musim ini setelah mendapatkan dua defender berpengalaman InggrisKeduanya adalah Jonathan Woodgate dan Matthew UpsonKeduanya didapat secara gratis(dns/bas)

Perkiraan Pemain

Stoke City (4-4-2): 1-Begovic (g); 4-Huth, 17-Shawcross, 39-Woodgate, 12-Wilson; 7-Pennant, 6-Whelan, 24-Delap, 26-Etherington; 19-Walters, 9-K.Jones
Pelatih: Tony Pulis

Chelsea (4-4-2): 1-Cech (g); 17-Bosingwa, 2-Ivanovic, 26-Terry, 3-Cole; 7-Ramires, 12-Mikel, 8-Lampard; 21-Kalou, 11-Drogba, 39-Anelka
Pelatih: Andre Villas-Boas

Bursa Asian Handicap
Stoke City v Chelsea     1/2 : 0

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gagal Bersinar di Eropa, Pulang Kampung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler