Menurunkan Asam Urat, Ini 8 Manfaat Konsumsi Daun Ubi Jalar untuk Kesehatan

Jumat, 29 Januari 2021 – 10:36 WIB
Ilustrasi Asam Urat. Foto Freepik.com/katemangostar

jpnn.com, JAKARTA - DAUN ubi jalar merupakan tanaman beriklim tropis sampai sedang yang berbentuk hati, tidak berbulu dan berbentuk hati.

Selain umbi ubi, daunnya juga bisa dimakan. Selain rasanya yang enak juga beraroma dengan sedikit rasa pahit.

BACA JUGA: Apakah Ubi Jalar itu Sehat?

Selain itu, daun ubi jalar juga memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: Gemar Makan Ubi Jalar? Ini 5 Manfaatnya

1. Mengatasi Pembengkakan Sendi

Pembengkakan sendi yang disertai dengan warna memerah sekitar area kulit yang terkena, juga bisa dikurangi dengan mengonsumsi daun ubi jalar.

BACA JUGA: 7 Rempah yang Ampuh Usir Asam Urat dari Tubuh Anda

Cara mengatasi infeksi atau radang di sekitar sendi dengan menghilangkan zat purin yang menyumbat aliran darah dalam tubuh.

2. Menyembuhkan Sendi Keras dan Kaku

Salah satu gejala yang dialami penderita asam urat adalah sendi yang terasa kaku dan juga keras.

Sehingga sulit untuk digerakkan, karena kadar asam urat yang menumpuk di area persendian tersebut.

Cara mengatasi sendi keras dan kaku tersebut juga bisa diatasi dengan mengonsumsi daun ubi jalar yang mengandung kadar kalsium cukup.

Nyeri yang dirasakan penderita asam urat bisa berkembang hanya dalam hitungan beberapa jam saja.

Nyeri yang dirasakan sangatlah kuat yang juga disertai dengan sensasi panas, dan muncul warna kemerahan pada kulit yang melapisi sendi.

Ini juga bisa diatasi dengan mengonsumsi daun ubi jalar, karena mengandung antiinflamasi dan vitamin C yang cukup tinggi.

4. Mengurangi Sensasi Terbakar

Kandungan nutrisi yang cukup banyak dalam daun ubi jalar sangat ampuh untuk mengatasi sensasi panas, yang timbul dari mulai ruas jari hingga beberapa area persendian.

Daun ubi jalar juga mengurangi rasa sakit yang ditimbulkan, sehingga sangat baik dikonsumsi selain juga beristirahat dengan cukup.

5. Mengatasi Bengkak

Penyakit asam urat bisa menyebabkan pembengkakan di area kaki lebih tepatnya area persendian.

Bengkak ini biasanya akan terdeteksi dari pemeriksaan kadar asam urat dalam darah yang sudah melebihi batas normal.

Daun ubi jalar ini bisa dijadikan solusi mengatasi bengkak karena asam urat.

Caranya dengan menghaluskan beberapa helai daun ubi rambat yang tidak terlalu tua lalu gunakan untuk membalut area yang sakit dan bungkus dengan perban.

6. Memperbaiki Eliminasi Asam Urat

Dalam daun ubi jalar mengandung vitamin C yang berguna untuk meningkatkan ekskresi asam urat yang akan dibuang bersama dengan urine.

Ini bisa terjadi karena vitamin C dalam daun ubi jalar akan meningkatkan kinerja ginjal untuk menghilangkan kadar asam urat berlebih.

7. Diet Asam Urat

Mengonsumsi daun ubi jalar juga sangat baik sebagai diet untuk menurunkan kadar asam urat, karena kandungan vitamin C dalam daun ini.

Vitamin C yang dikonsumsi 2 kali lipat dalam sehari akan meningkatkan pembuangan asam urat lebih cepat sekaligus meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

8. Mencegah Penyakit Sendi

Mengonsumsi makanan yang tinggi akan vitamin C seperti daun ubi jalar sebanyak dua kali lipat, sangat baik untuk menurunkan risiko penyakit sendi yang akan menimbulkan rasa sangat menyakitkan.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler