Merasa Diancam, Crazy Rich Surabaya Ini Laporkan Medina Zein

Senin, 11 Oktober 2021 – 21:47 WIB
Crazy Rich Surabaya Uci Flawdea di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (11/10). Foto: Firda Junita/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Crazy Rich Surabaya Uci Flawdea melaporkan Medina Zein ke Polda Metro Jaya atas dugaan melakukan ancaman melalui media elektronik.

Dia mengatakan bahwa Medina Zein sempat menyampaikan kalimat-kalimat tajam, bahkan mngancam akan memenjarakannya.

BACA JUGA: Medina Zein Dicecar 27 Pertanyaan, Kuasa Hukum Bilang Begini

"Dia bilang, ‘hati-hati ya kamu akan aku bom kamu’. Dia jelasin juga, ‘selamat mau masuk sel, bawa pop mie, bawa indomie bawa selimut'," ujar Uci Flawdea di Polda Metro Jaya, Senin (11/10).

Menurut dia ancaman tersebut merupakan buntut perseteruan Medina Zein terkait pembelian tas mewah yang diduga palsu.

BACA JUGA: Hadir di Polda Metro Jaya, Medina Zein Siap Diperiksa Hingga Malam

Uci mengeklaim bahwa dirinya ditipu setelah membeli empat tas dari adik ipar Ayu Azhari itu, kerugiannya mencapai Rp1,3 miliar.

Semula, Uci ingin menagih uangnya kembali tetapi Medina Zein tak merespons dengan baik.

BACA JUGA: Polisi Akan Gelar Perkara, Nasib Anak Nia Daniaty Segera Diungkap

"Barangnya itu tidak sesuai. Saya minta uang kembali pada saat itu dia mengiyakan," ujarnya.

Namun, kata Uci, Medina ngotot tidak mau mengembalikan itu semua. "Akhirnya dia mengancam saya," ucapnya. (mcr7/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler