Meshtalk, Fitur Baru Oppo Bisa Bantu Anda Komunikasi Tanpa Koneksi

Rabu, 03 Juli 2019 – 10:19 WIB
Fitur Oppo Meshtalk. Foto: Wcctech

jpnn.com, SHANGHAI - Oppo telah memperkenalkan teknologi fitur mutakhir yang disebut Meshtalk pada ajang Mobile World Congress di Shanghai beberapa waktu lalu,

Meshtalk sendiri merupakan teknologi yang dapat menyambung antarperangkat.

BACA JUGA: Hp Oppo Reno 10X Zoom Mulai Dijual, Harga Rp 12,9 Juta

Teknologi itu tidak membutuhkan WiFi atau konektivitas seluler lain untuk berkomunikasi antarperangkat.

BACA JUGA: Hp Oppo Reno 10X Zoom Mulai Dijual, Harga Rp 12,9 Juta

BACA JUGA: 4 Hal yang Patut Ditunggu Pada OPPO Developer Day

Laman Wcctech, Rabu (3/7) menyebut Meshtalk juga dapat berfungsi dalam radius hingga tiga kilometer.

MeshTalk, menurut Oppo, akan memungkinkan pengguna untuk melakukan panggilan dan mengirim pesan suara dalam radius tiga km.

BACA JUGA: Oppo Reno 10x Zoom Pilihan dengan Spesifikasi Lebih Gahar

Namun, untuk bisa melakukan panggilan sesama, pengguna harus berada dalam radius yang sudah ditentukan dan tidak boleh terhalang apa pun.

Fitur itu memang terdengar lucu dan kurang bisa diandalkan bagi penggunanya di kota-kota besar yang sulit mencari area terbuka.

Akan tetapi, mereka juga memiliki solusi untuk masalah tersebut. Misalnya di dalam kota yang penuh gedung dan lainnya.

Pengguna disarankan menggunakan perangkat lain yang mendukung teknologi tersebut.

Beberapa pihak menilai teknologi itu merupakan penerapan prinsip mode mesh nirkabel, tetapi diimplementasikan untuk smartphone Oppo.

Jaringan Mesh bekerja dengan mengonfigurasi perangkat untuk mengirim dan menerima paket data dari perangkat lain.

Untuk perangkat smartphone, teknologi ini akan menggunakan radio WiFi dan Bluetooth gadget yang dikonfigurasikan untuk mengirim dan menerima informasi dari smartphone lain yang memiliki fitur serupa.

Beberapa pengembang lain sudah memiliki teknologi serupa. Salah satunya ialah aplikasi bernama FireChat. Aplikasi itu bekerja sangat mirip dengan prinsip yang dilakukan Oppo.

Saat ini, tidak ada detail teknis yang tersedia untuk MeshTalk. Kemungkinan Oppo akan men-tweak perangkat keras selain chip Bluetooth dan chip WiFi untuk fitur tersebut.

Mereka juga berjanji bahwa MeshTalk tidak akan memengaruhi usia baterai. (mg9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oppo Reno Resmi Melantai, Berikut Spesifikasi dan Harganya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Oppo   Meshtalk   HP Oppo  

Terpopuler