Meski Transfer Lebih Murah, Rising Star Brasil Pilih Barcelona

Selasa, 04 Agustus 2015 – 21:21 WIB
afp

jpnn.com - BARCELONA – Barcelona dikabarkan sudah mendapatkan tanda tangan risig star Brasil Gerson. Laman Sport, Selasa (4/8) menulis, Gerson memilih Barcelona ketimbang AS Roma.

Padahal, nominal yang diraih Gerson lebih kecil. Sebab, Barcelona hanya mau membayar gelandang tim nasional junior Brasil tersebut dengan mahar 12 juta Euro atau setara Rp 180 miliar (Euro= Rp 15.000).

BACA JUGA: Kalahkan Messi, Iniesta Resmi Jadi Kapten Barcelona

Gerson bisa saja mendapatkan kontrak lebih besar jika bergabung dengan Roma. Sebab, Roma siap memboyong gelandang Fluminense tersebut dengan harga 15 juta Euro.

Barcelona pun sudah memiliki rencana terkait Gerson. Nantinya, Gerson akan berlatih hingga Januari 2016 mendatang. Hal itu terjadi karena Barcelona masih menjalani embargo dari FIFA.

BACA JUGA: Apresiasi Panahan, Menpora Berharap Banyak yang Lolos ke Olimpiade

Namun, keputusan mengenai masa depan Gerson juga akan ditentukan Januari nanti. Gerson bisa saja dipinjamkan ke klub lain untuk mendapatkan pengalaman. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Kemenpora Tanggapi Dingin Niat PSSI Menggugat Balik

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cari Pengakuan, Tim Transisi Bakal Bertemu FIFA di Inggris


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler