Michu Bisa Absen Tiga Bulan

Selasa, 24 Desember 2013 – 11:31 WIB
Michu. Foto: Getty Images

jpnn.com - SWANSEA- Swansea City terancam kehilangan striker andalan Michu dalam durasi yang sangat lama. Pasalnya, striker asal Spanyol tersebut mengalami cedera engkel yang cukup parah ketika membela Swansea bentrok kontra Everton akhir pekan kemarin.

Saat itu, Michu mengalami cedera engkel. Setelah laga, tim medis Swnsea langsung melakukan scan terhadap engkel Michu. Hasilnya, Michu harus menjalani operasi guna menyembuhkan cederanya itu.

BACA JUGA: Tottenham Tunjuk Sherwood Sebagai Pelatih

Jika operasi dilakukan, Michu bakal absen 2-3 bulan. Hal itulah yang membuat Swansea kini tengah gamang. Pasalnya, kehilangan Michu dalam durasi yang sangat panjang tentu akan merugikan.

"Tim medis akan menentukan apakah operasi akan dilakukan atau tidak. Jika dilakukan, ya memang harus dijalani. Kami harus menunggunya selama 2-3 bulan," terang asisten pelatih Sansea, Alan Curtis di laman Sky Sport, Selasa (24/12).

BACA JUGA: Henry Bermimpi Jadi Pelatih Arsenal

Seandainya tak perlu operasi, Michu diperkirakan akan asben selama enam pekan. Namun, tak melakukan operasi tentu sangat riskan. Sebab, selama ini mantan striker Rayo Vallecano tersebut terus mengalami masalah di lutut dan engkel.

"Situasi yang paling ideal adalah melakukan apa yang mesti dilakukan. Sebab, dia terus berkutat dengan masalah lutut dan engkel. Kami akan sangat merindukan Michu," tegas Curtis. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Striker Tertajam Tahun 2013

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Falcao: Ronaldo Lebih Hebat Dari Messi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler