Mike Tyson Peduli Hewan

Sabtu, 08 Januari 2011 – 10:32 WIB

Tampang boleh sangar tapi hati tetap lembutItulah citra yang didapat dari mantan juara dunia kelas berat, Mike Tyson, saat memberikan testimoni di Oprah Winfrey Network Television Critics Association 2011 kemarin (7/1) WIB di California, AS

BACA JUGA: Dua Asing Ikut Seleksi Timnas U-23



Seperti diberitakan euroweb.com, dalam salah satu sesi acara tersebut, Si Leher Beton, julukan Mike Tyson, dimintai komentar secara khusus oleh stasiun televisi Animal Planet
Stasiun televisi asal Negeri Paman Sam itu menanyai Tyson tentang beberapa pengalamannya saat bersinggungan dunia hewan

BACA JUGA: Satukan Tekad Dukung Persibo

"Menurut anda, adakah korelasi antara petinju kelas berat bernama Mike dengan hewan?" tanya salah satu reporter


"Uhm, saya akan bicara mengenai burung merpati dan segalanya tentang hewan jinak tersebut," ucap Tyson

BACA JUGA: Menang dengan Penalti Lagi

Mungkin bagi beberapa orang hal itu terlihat anehSebenarnya pria berusia 44 tahun tersebut sedang mengiklankan program televisi terbaru yang dibintanginya

Ya,mulai 6 Maret mendatang, wajah sangar Tyson akan menghiasi saluran televisi AS lewat acara bertajuk "Taking on Tyson"Kabarnya, petinju kontroversial itu dikontrak untuk enam edisiDan edisi perdananya mengupas soal balap merpatiMulai dari mana asalnya hingga bagaimana tradisi itu mampu bertahan

Rupanya pengalaman menelusuri dunia balap merpati itu sangat berkesan untuk Tyson"Saya besar dan lahir di lingkungan Brooklyn, New YorkHampir di semua gang kumuh saya pastinya menjumpai hewan liarMulai dari tikus, kucing, anjing, atau pun merpati," papar Tyson

Dan di antara hewan yang dijumpai di masa kecil, petinju yang gagal membina rumah tangga sebanyak tiga kali itu, merasa paling berkesan dengan penampilan merpatiDiantara jenis unggas lainnya, merpati memiliki banyak keunggulan"Selain warnanya cantik, merpati juga hewan yang cepat," ungkap Tyson

Bahkan dalam masa terpuruk, Tyson mengaku merpati adalah salah satu inspirasinya untuk membangun hidup lebih baik"Di New York, saya menjumpai banyak taman dan merpatiKetika duduk di taman, saya mengamati para merpatiMerpati itu terlihat begitu bebas terbang dan tanpa bebanDimulai dari perenungan itu, saya ingin mengubur masa lalu dan memulai masa baru," tegas Tyson

Namun, saat dikaitkan bahwa merpati mampu menyebabkan flu burung, bapak tujuh anak itu dengan cepat menyanggah"Tak ada bukti kuat yang menunjukkan bahwa merpati menjadi sumber penyebaran virus flu burung," kata Tyson lagiUntuk semakin menunjukkan rasa cintanya, Tyson mengaku pernah dijepret kala mencium merpatiWah, kalau begitu Tyson memang pencinta hewan tulen(dra/tom)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Spirit Laga Perdana, Andalkan Irfan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler